Cara Gestun Kredivo di Alfamart Beserta Syaratnya

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Bagaimana cara gestun Kredivo di Alfamart? Gestun alias Gesek Tunai merupakan salah satu transaksi tarik tunai uang lewat gerai tertentu, dan bukan lewat mesin ATM. Biasanya dilakukan bagi pemegang kartu kredit maupun debit, hanya saja kini sudah bisa dilakukan pula pada layanan pinjaman online.

Aktivitas gestun di platform pinjaman online sendiri artinya yaitu aktivitas mencairkan limit saldo belanja. Mengingat biasanya jasa penyedia pinjaman online menawarkan 2 jenis limit, yakni limit belanja dan pinjaman tunai.

Cara Gestun Kredivo di Alfamart

Cara gestun Kredivo di Alfamart termasuk salah satu metode paling mudah yang bisa dilakukan. Ada beberapa langkah yang bisa anda coba untuk gestun Kredivo di Alfamart berikut ini :

  • Kunjungi gerai Alfamart yang terdekat.
  • Selanjutnya pilih produk yang mau dibeli.
  • Ketika memasuki kasir Alfamart, anda bisa menyampaikan opsi pembayaran memakai Kredivo.
  • Selanjutnya buka Kredivo dan masuk ke akunnya, lalu tekan barcode.
  • Jika sudah, anda hanya perlu menginputkan barcode merchant saja, lalu ekan Alfamart.
  • Setelah itu, inputkan PIN lalu tekan konfirmasi.
  • Kemudian akan terlihat barcode yang bisa anda pakai selama 5 menit ke depan.
  • Langkah berikutnya, berikan barcode ke kasir di Alfamart dan selesaikan pembayaran.

Cara Gestun Kredivo di Platform Lain

Selain cara gestun Kredivo di Alfamart, anda juga bisa melakukan gestun Kredivo di platform lainnya seperti di bawah ini :

1. Gestun Kredivo di Aplikasi Kredivo

Anda bisa melakukan gestun Kredivo menggunakan aplikasi Kredivo. Opsi pinjaman tunai tersebut nantinya bisa dibayarkan tergantung tenor yang ada, dan memiliki jumlah pinjaman menyesuaikan limit kredit yang tersedia.

  • Silakan buka dan masuk ke aplikasi Kredivo dan akun anda, lalu klik pinjaman tunai.
  • Jika sudah, tekan Tenor Pembayaran Cicilan yang akan anda lakukan.
  • Setelah itu, klik Tujuan Pinjaman.
  • Lalu klik jumlah pinjaman sesuai yang anda butuhkan.
  • Kemudian tekan Tambahkan Akun Bank.
  • Masukkan nomor akun rekening bank beserta nama, lalu simpan.
  • Setelah itu, inputkan PIN kredivo lalu klik Ambil pinjaman.
  • Lalu tekan Setuju di opsi Struktur Perjanjian.
  • Inputkan kode oTP untuk verifikasi yang diperoleh dari nomor ponsel terdaftar.
  • Jika sudah, Kredivo akan langsung mereview. Selanjutnya jika lolos pengajuan, maka pinjaman akan dikirimkan langsung ke rekening bank yang sebelumnya sudah ditambahkan.

2. Gestun Kredivo Lewat Dompet Digital

Metode selanjutnya yaitu bisa melakukan gestun Kredivo lewat e-Wallet. Bisa menggunakan DANA, OVO, dan lainnya. Misalnya saja, anda mau gestun Kredivo di e-wallet OVO. Berikut langkah-langkahnya

  • Silakan masuk ke aplikasi Bukalapak atau Anda juga bisa mengunjungi situs web Bukalapak.
  • Jika sudah, temukan produk yang bertuliskan top up OVO.
  • Setelah itu, anda bisa memilih produk yang bereputasi terbaik.
  • Lalu tekan beli sekarang.
  • Kemudian lanjutkan dengan cara menekan metode pembayaran.
  • Anda bisa memilih Kredivo untuk opsi pembayaran, dan tekan metode ini.
  • Lalu akan muncul informasi terkait pembayaran, pilih saja bayar dengan Kredivo.
  • Selanjutnya pilih saja tenor pembayaran dan pilih bayar.
  • Kamu bisa login ke akun Kredivo, caranya inputkan saja PIN dan nomornya.
  • Jika sudah selesai pembayaran, anda bisa menghubungi pihak penjual.

3. Gestun Kredivo di Marketplace

Selain cara gestun Kredivo di Alfamart, dompet digital dan di aplikasi Kredivo, anda juga dapat menggunakan marketplace untuk tarik tunai pinjaman Kredivo.Misalnya saja, anda menggunakan website eCommerce Tokopedia. Silakan ikuti langkah-langkahnya di bawah ini :

  • Buka website atau aplikasi Tokopedia.
  • Selanjutnya temukan produk yang mau anda beli dengan klik top up atau isi saldo.
  • Jika sudah, tekan dan pilih produk.
  • Setelah itu, anda hanya perlu melakukan chat penjual dari produk yang dijual tersebut.
  • Anda bisa menanyakan stok produk yang dipilih apakah masih tersedia produknya ataukah tidak.
  • Jika masih ada, klik beli.
  • Lalu pilih metode pembayaran dan pakai metode pembayaran menggunakan Kredivo.
  • Kemudian pilih lagi tenor pembayaran dan tekan lanjut.
  • Dalam opsi selanjutnya anda akna langsung menuju halaman Kredivo.
  • Inputkan nomor Kredivo, lalu inputkan kode OTP.
  • Jika pembayaran sudah selesai, anda bisa menghubungi penjual kembali dan selesaikan transaksi.

4. Gestun Kredivo Melalui Jasa Gestun

Anda juga bisa menggunakan jasa gestun offline, untuk melakukan gestun Kredivo. Saat ini sudah ada banyak jasa gestun yang bertebaran di internet atau media sosial. Anda tinggal pilih jasa gestun yang kredibel dan bisa dipercaya untuk membantu menarik pinjaman tunai dari Kredivo. Simpel, bukan?

Persyaratan dan Ketentuan Gestun Kredivo

Ketentuan utama agar bisa melakukan gestun di Kredio pastinya anda harus punya limit. Sebab apabila limit Kredivo habis misalnya, selanjutnya proses gestun tersebut tidak bisa dilakukan. Selain itu, besarnya nominal uang yang bisa dicairkan sesuai limit yang ada, jadi tidak bisa di atas limit.

Di samping itu, ketentuan yang lainnya adalah harus mengetahui layanan jasa gestun. Sebab proses gestun biasanya dilakukan lewat pihak ketiga, jadi anda harus tahu dulu layanan jasa gestun. Pastikan pula pihak ketiga yang dipilih adalah pihak yang telah bertanggung jawab.

Hal ini karena tak sedikit jasus penipuan mengatasnamakan jasa gestun sebab banyak uang yang ternyata tidak bisa dicairkan. Oleh sebab itu, solusi paling aman adalah dengan menggunakan cara gestun Kredivo di Alfamart.

FAQ | Pertanyaan Tentang Cara Gestun Kredivo di Alfamart

Apakah Kredivo Bisa di Gestun?

Sebetulnya limit paylater tidak dapat diuangkan lewat Kredivo, melainkan dapat dipakai untuk membeli produk menggunakan metode pembayaran cicilan selama 12 bulan. PIhak kredivo sebetulnya tidak menyediakan layanan gestun pada aplikasinya.

Bagaimana Mekanisme Kerja Gestun?

Biasanya jasa gestun ditawarkan lewat berbagai macam media. Selanjutnya jika anda menggunakan jasa gestun, maka pencairan akan dipotong oleh fee jasa gestun sekitar 8% sampai 10%.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: