Apa itu Mutasi Rekening? Berikut Penjelasan dan Cara Ceknya

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Dalam dunia perbankan, ada beberapa istilah yang mungkin awam untuk masyarakat umum namun sangat dekat diketahui. Apa itu mutasi rekening ?, bisa jadi muncul sebagai pertanyaan yang tidak dipahami oleh beberapa orang meskipun pernah mendengarnya.

Perbankan jelas bukan menjadi dunia yang asing bagi kebanyakan orang terutama yang sudah berusia dewasa. Hampir semua orang sekarang ini punya hubungan dengan dunia perbankan baik untuk menerima gaji, menabung, maupun memanfaatkan fasilitas lainnya.

Apa itu Mutasi Rekening ?

Aktivitas perbankan punya beberapa istilah penting yang sebaiknya kita semua mengerti setidaknya mengenalinya. Mutasi rekening secara definisi dapat diartikan sederhana sebagai catatan seluruh riwayat transaksi perbankan yang terjadi pada satu rekening.

Mutasi rekening akan berisikan semua aliran dana baik itu masuk maupun keluar dengan berbagai kebutuhannya dari sebuah rekening bank. Semua rekening bank pasti punya mutasi yang bisa diakses oleh pemiliknya sendiri.

Catatan transaksi jadi informasi yang secara fungsi penting meskipun kita tidak akan melihatnya sepanjang hari. Tidak seperti saldo, catatan mutasi biasanya baru dicek pada akhir bulan untuk rekap maupun karena adanya kecurigaan aliran dana di rekening.

Semua Bank pasti punya fasilitas mutasi rekening yang bisa diakses secara mudah oleh para pemilik rekening di semua bank. Mutasi rekening jadi bagian fasilitas wajib yang harus ada dan tidak boleh sulit diakses oleh nasabah bank tertentu.

Fungsi dari Mutasi Rekening Bank

Setelah memahami apa itu mutasi rekening, Anda juga bisa mengerti lebih jauh terkait dengan fungsi dan tujuannya. Ada beberapa hal penting yang perlu Anda perhatikan dengan baik berkaitan dengan fungsi dan kegunaan dari mutasi rekening, seperti penjelasan di bawah ini.

1. Mengetahui Catatan Transaksi

Fungsi pertama dari adanya mutasi rekening tentu untuk membantu mengetahui catatan transaksi. Anda bisa mengecek semua bentuk transaksi tanpa terkecuali lewat rekening bank tersebut. Dengan adanya catatan transaksi dapat menjadikan Anda bisa mengerti kualitas rekening yang dimiliki.

2. Mengatur dan Mengelola Keuangan

Fungsi kedua dari adanya mutasi rekening yang perlu Anda perhatikan dengan baik yakni berkaitan dengan pengelolaan keuangan. Dengan mengetahui semua data keuangan yang ada pada rekening maka proses pengelolaan keuangan jauh lebih mudah Anda jalani.

3. Sebagai Syarat Pengajuan Pinjaman

Fungsi lain yang perlu Anda perhatikan dengan baik terkait dengan mutasi rekening yakni sebagai syarat pengajuan pinjaman. Beberapa pinjaman dengan nilai besar seperti KPA maupun KTA membutuhkan syarat mutasi dalam bentuk rekening koran sebagai lampiran wajib.

4. Persyaratan dalam Pengajuan Pembuatan Visa

Fungsi yang juga perlu untuk diperhatikan mengapa beberapa orang harus mendapatkan mutasi rekeningnya secara penuh yakni terkait pembuatan visa. Dalam proses pembuatan visa, Anda perlu melampirkan mutasi dalam bentuk rekening koran agar bisa memperoleh persetujuan.

5. Antisipasi Transaksi Mencurigakan

Fungsi lain yang bisa Anda perhatikan terkait dengan mutasi rekening yakni untuk antisipasi transaksi mencurigakan. Anda bisanya melakukan pengecekan saldo secara berkala dan bisa jadi ada kondisi di mana total uang tidak sesuai dengan harapan.

Memahami apa itu mutasi rekening lebih penting terkait dengan fungsi dan kegunaannya. Anda bisa memanfaatkan setiap layanan perbankan sesuai dengan ketentuan ketika mengerti fungsinya dengan baik.

Cara Mengece Mutasi Rekening

Sebagai bagian penting dari aktivitas perbankan, Anda tentu harus memahami bagaimana cara melakukan pengecekan mutasi rekening tersebut. Ada beberapa langkah dan cara yang bisa Anda lakukan agar bisa mengecek mutasi rekening dengan proses mudah serta cepat, seperti :

1. Cek Mutasi Rekening Secara Offline

Proses pengecekan mutasi rekening secara offline bisa Anda lakukan lewat ATM maupun kantor cabang terdekat. Proses pengecekan rekening tersebut bisa Anda peroleh lewat ATM namun terbatas. Catatan mutasi rekening jauh lebih lengkah lewat rekening koran.

Anda bisa menemukan catatan rekening tersebut melalui rekening koran yang didapatkan dari kantor cabang bank. Datangi kantor cabang bank Anda untuk bisa mendapatkan data rekening koran yang berisikan mutasi rekening dalam periode tertentu.

2. Cek Mutasi Rekening Secara Online

Selain lewat cara offline, Anda juga bisa melakukan pengecekan rekening secara online. Majunya layanan perbankan yang didukung oleh teknologi terkini saat ini menjadikan proses pengecekan mutasi rekening bisa berjalan lebih mudah dan cepat.

2.1. Cek Mutasi Lewat Mobile Banking

Anda bisa melakukan pengecekan mutasi melalui Mobile Banking. Proses pengecekan mutasi di Mobile banking hanya bisa sepanjang satu minggu saja hanya untuk data satu bulan terakhir. Kebijakan periode tersebut tentu tergantung dari banknya.

2.2. Cek Mutasi Lewat Internet Banking

Data yang lebih lengkap dalam proses pengecekan mutasi rekening bisa Anda peroleh lewat Internet Banking. Data pengecekan tersebut lebih gampang Anda peroleh dengan akses ke internet banking di mana sistem keamanannya lebih ketat dibandingkan dengan mobile banking.

FAQ | Pertanyaan Tentang Apa itu Mutasi Rekening ?

Apakah semua orang bisa melakukan pengecekan mutasi rekening sendiri ?

Iya, semua pemilik rekening bisa melakukan pengecekan langsung dan memang tidak boleh diwakilkan oleh siapa saja sehingga perlu diperhatikan dengan baik.

Apa bedanya rekening koran dan mutasi rekening ?

Rekening koran merupakan bentuk cetak dari mutasi rekening yang bisa diperoleh lewat pengajuan langsung dikantor cabang dan tentunya ada biaya cetak yang harus dibayar.

Apakah mengecek mutasi rekening akan dikenakan biaya admin ?

Tidak, jika Anda mengecek secara online tanpa harus melakukan percetakan mutasi rekening lewat rekening koran.

Web developer dan content writer yang suka menulis seputar dunia bisnis. Aktif menulis sejak 2005 di berbagai media lokal dan nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: