Peluang dan Analisa Usaha Es Batu Rumahan Beserta Cara Mulainya

Melakukan analisa usaha es batu rumahan kiranya sangat penting untuk dilakukan. Agar tahu bagaimana prospeknya, bagaimana prosesnya dan kelengkapan lainnya.

Bisnis es batu rumahan ini bisa jadi salah satu peluang usaha yang memang menjanjikan. Walaupun demikian, pada akhirnya pun banyak orang tertarik untuk melakukannya. Apalagi segmentasi pasar usaha es batu pun cukup menguntungkan. Namun tetap perlu analisa mendalam terlebih dahulu.

Cara Mulai Usaha Es Batu Rumahan

Analisa Usaha Es Batu Rumahan
Gambar dibuat dengan Canva Pro (Premium)

Sebelum melakukan usaha, walaupun usaha yang ingin dijalani terhitung sangat menjanjikan. Sebagai pelaku usahanya, maka kamu wajib melakukan riset atau analisa terlebih dahulu.

Proses ini sangat penting, apalagi  namanya usaha pasti membutuhkan modal yang bahkan berjumlah banyak. Dengannya, maka pastikan proses analisa dan riset dilakukan secara baik.

Walaupun kemungkinan merugi dalam setiap usaha akan selalu ada, namun untuk meminimalisirnya sangat wajib untuk dilakukan bukan? Oleh karena hal tersebut, berikut beberapa proses analisa usaha es batu rumahan yang bisa kamu coba lakukan.

1. Riset Pasar

Ya, sebelum melakukan suatu bisnis. Termasuk ketika ingin memulai usaha es batu rumahan, usahakan melakukan riset pasar terlebih dahulu. Guna mengetahui kebutuhan pasar, serta permintaan pasarnya bagaimana.

Kamu bisa coba cari tahu tentang bisnis es batu kristal, mulai dari tren bisnis hingga harga jual pasarannya berapa. Pesaing bisnisnya seperti apa, terutama pada target wilayah bisnis yang akan kamu lakukan.

Agar lebih maksimal, bisa coba lakukan survei ke pasar atau bahkan restoran terdekat. Untuk mengetahui, apakah ada permintaan untuk es batu dan seperti apa keinginan pelanggan.

2. Menyiapkan Modalnya

Modal usaha jadi salah satu bagian vital yang dibutuhkan untuk mulai berbisnis. Modalnya mencakup keseluruhan. Mulai dari mesin pembuat es, bahan baku air, biaya transportasi, atau bahkan biaya operasional lainnya.

Kamu boleh coba cari pendanaan dari bank, atau lembaga keuangan yang resmi. Sehingga kamu pun dapat memulai usaha tanpa terbebani banyak, pun tetap dengan sistem pengaturan resmi dan legal.

3. Pilih Lokasi

Sebagai calon pengusaha es batu, kiranya kamu harus bisa memilih lokasi atau wilayah ideal untuk pemasarannya. Pilih lokasi usaha  strategis, agar es batunya laku terjual.

Tentukan lokasi yang mudah dijangkau pelanggan, serta memiliki akses mudah untuk pendistribusian barang. Misalnya saja dekat dengan pasar atau pusat perbelanjaan yang sering dikunjungi orang-orang. Termasuk oleh mitra bisnis kuliner.

4. Menentukan Mesin Pembuat Es Batu

Pastikan agar kamu dapat memilih mesin pembuat es batu yang sesuai dengan kebutuhan bisnisnya. Karena usahanya baru rumahan, maka mesinnya juga harus disesuaikan. Ada beberapa merk mesin pembuat es batu kristal sangat terkenal, serta berkualitas.

Untuk urusan ini, kamu bisa langsung bertanya-tanya dan survei langsung ke toko elektronik. Tujuannya tentu saja agar mesin yang dibeli sesuai dengan kapasitas produksi, atau bahkan modal yang dimiliki.

Namun pastikan, untuk memilih mesin dengan fitur yang mendukung kualitas es terbaik. Sehingga kualitas es batu menjadi bagus, sebagai konsumen juga nanti tidak akan merasa kecewa.

5. Memerhatikan Bahan Baku

Usahakan agar kamu dapat memerhatikan bahan baku dengan kualitas es sangat baik. Menggunakan air bersih murni, jadi salah satu bahan baku utama untuk membuat es batu rumahan berkualitas.

Pastikan bahan baku yang digunakan dapat memenuhi standar kesehatan, serta keamanan bagi tubuh. Pun tentu saja bisa diandalkan jadi es batu yang sangat baik, tanpa ada rasa bahkan bau tidak enak.

6. Kembangkan Bisnis dengan Baik

Coba untuk mengembangkan produk baru, inovatif dan berbeda dari produk lainnya. Misalnya saja dengan membuat es batu rumahan dengan bentuk, atau ukuran berbeda.

Selain itu, kamu juga dapat mengembangkan produk es batu untuk bahan minuman. Atau es batu untuk kebutuhan lainnya.

Analisa Usaha Es Batu Rumahan dari Penggunaan Modal

Analisa Usaha Es Batu Rumahan
Gambar dibuat dengan Canva Pro (Premium)

Disebutkan tadi, bahwa modal atau biaya menjadi salah satu bahan analisa yang penting untuk dilakukan. Kiranya modal juga jadi salah satu part penting, bahkan kebutuhan paling utama ketika sebuah bisnis akan mulai dirintis.

Oleh karena hal tersebut, berikut beberapa rincian dan analisa yang bisa kamu lakukan dari segi modal. Untuk memulai usaha es batu rumahan, apa saja?

1. Biaya Mesin Pembuat Es Batu

Harga mesin pembuat esnya tentu saja berbeda-beda, tergantung dari fitur atau kapasitas mesinnya itu sendiri. Mesin dengan kualitas dan merk bagus, kemudian kapasitas produksinya besar. Jelas akan memiliki harga lebih tinggi.

Perkiraannya, jika kamu membutuhkan kapasitas mesin es batu 50 kg. Ada di harga 14 Juta Rupiah. Namun ini hanya perkiraan saja, tidak menjadi patokan yang saklek ya.

2. Biaya untuk Bahan Baku

Nah, bahan baku yang dibutuhkan untuk membuat usaha es batu rumahan adalah air dan juga listrik. Untuk memulainya, pastikan agar dapat menghitung biaya kedua bahan tersebut. Pun tentu disesuaikan dengan tarif yang berlaku.

Sebagai gambaran, untuk air misalnya 400 Ribu Rupiah perbulan. Kemudian untuk listrik sekitar 700 Ribu Perbulan. Dan ingat sekali lagi, bahwa biaya ini hanya sekadar gambaran saja. Untuk lebih detailnya, tergantung dari seberapa banyak es batu yang diproduksi.

3. Biaya Pengemasan dan Pengiriman

Jika kamu menjual es batu dalam kemasan, maka kamu perlu menghitung pengemasan serta pengirimannya dengan baik.

Kembali lagi, biaya ini bergantung pada jenis kemasan yang digunakan. Menggunakan kantong plastik atau karus, bagaimana jarak tempuh pengiriman yang dilakukan.

Misalnya untuk plastik es batu perbulan, dibutuhkan biaya sekitar 300 Ribu Rupiah. Dan untuk pengiriman sangat kondisional. Karena proses pengiriman belum tahu dilakukan kemana, dan berapa banyak pengiriman dilakukan.

4. Biaya Operasional

Termasuk biaya sewa tempat jika belum memiliki tempat yang kompatibel. Berapa gaji karyawan jika membutuhkan karyawan tambahan. Atau bahkan biaya perawatan mesin. Namun biaya operasional juga bervariasi, tergantung bagaimana skala usaha dan kondisi pasarnya.

Peluang Usaha Es Batu Rumahan

Lalu analisa usaha es batu rumahan yang harus kamu ketahui, adalah peluang atau pasarnya bagaimana. Untuk lebih lengkapnya, bisa langsung simak uraian di bawah ya.

1. Rumah Potong Ayam

Ya, es batu tentu saja berguna mengawetkan daging ayam. Terutama di rumah potong, yang bisa djadikan sebagai bahan pengawet alami.

Menjadi bahan pengawet alami, karena sejak proses pemotongan ayam dilakukan. Maka sejak proses tersebut pembusukan sudah dimulai.

2. Penjual Minuman Dingin

Dalam skala kecil, kamu memiliki peluang usaha di penjual minuman dingin. Apalagi jika penjual minuman tersebut sudah memiliki nama, sehingga membutuhkan es batu dalam jumlah banyak.

3. Pengepul Ikan

Sama halnya dengan ayam, ikan juga akan melalui proses pembusukan ketika ikan tersebut mati. Sebagai peluang usaha, maka kamu bisa coba untuk melakukan penawaran kerja sama dengan pengepul ikan yang ada.

Akhir Kata

Itulah beberapa proses bahan dan analisa usaha es batu rumahan yang bisa coba kamu lakukan, pastikan untuk menggunakan alat dan bahan berkualitas ya.

Walau tidak lulus dengan predikat cumlaude, gini-gini saya adalah lulusan manajemen bisnis. Walau pada akhirnya hanya saya curahkan ke dalam tulisan saja pengetahuannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: