Cara Belanja di Alfamart Pakai Kredivo dan Syaratnya

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Kini belanja di Alfamart pakai Kredivo sudah bisa dilakukan para pengguna Kredivo. Dengan menggunakan Kredivo, transaksi berbelanja di Alfamart jadi lebih mudah dan praktis. Apalagi jika anda tidak membawa uang cash atau dompet ketinggalan di rumah.

Kredivo adalah platform yang melayani pembayaran dengan sistem kredit. Anda juga tidak memerlukan jaminan untuk menggunakan layanan kredit di Kredivo. Karenanya, pembayaran belanja di Alfamart pakai Kredivo bisa menjadi solusi tercepat dan terbaik!

Cara Belanja di Alfamart Pakai Kredivo

Bagi yang baru pertama kali menggunakan layanan Kredivo untuk berbelanja di Alfamart, anda bisa mengikuti panduannya berikut :

1. Kunjungi Gerai Alfamart Terdekat

Silakan datangi dulu gerai Alfamart yang terdekat dari lokasi tempat anda berada. Atau cari gerai Alfamart tempat anda biasa berbelanja.

2. Pilih Produk yang Akan Dibeli

Setelah tiba di gerai Alfamart, selanjutnya belanja produk seperti biasa dan pilih barang apa saja yang mau anda beli sesuai kebutuhan.

3. Lakukan Pembayaran di Kasir

Usai memilih produk yang akan dibeli di Alfamart, anda bisa memilih pembayaran belanja di Alfamart pakai Kredivo. Silakan beritahukan jika anda mau membayar menggunakan Barcode Kredivo.

4. Membuat Kode Pembayaran

Silakan buka ponsel Anda, lalu masuk ke aplikasi Kredivo. Selanjutnya ketuk Barcode dan pilih Alfamart. Jangan lupa, inputkan PIN Kredivo milik anda. Setelah itu, baru akan muncul kode untuk pembayaran.

5. Menunjukkan Barcode ke Kasir Alfamart

Setelah mendapatkan barcode tadi, selanjutnya anda bisa langsung menunjukkan barcode tersebut ke kasir Alfamart agar nantinya dilakukan pemindaian.

6. Tunggu Prosesnya

Usai melakukan langkah-langkah di atas, silakan tunggu proses pembayaran sampai tervalidasi. Setelah pembayaran dengan Kredivo berhasil, selanjutnya anda akan diperlihatkan tampilan transaksi pembayaran belanja Alfamart pakai Kredivo berhasil.

7. Pembayaran Selesai

Jika pembayaran sudah berhasil, anda akan menerima struk belanja di Alfamart seperti biasanya. Sementara di aplikasi Kredivo sendiri, anda bisa mengakses riwayat transaksi.

Syarat Berbelanja di Alfamart Pakai Kredivo

Ada beberapa kiat yang perlu anda perhatikan saat berbelanja di Alfamart menggunakan Kredivo. Berikut ini :

1. Selalu Konfirmasikan ke Kasir

Konfirmasikan ke kasir Alfamart terlebih dahulu sebelum berbelanja, jika anda ingin melakukan pembayaran menggunakan barcode Kredivo. Dengan demikian, jika gerai Alfamart tempat anda berbelanja masih belum mendukung pembayaran dengan kredivo bisa cari gerai Alfamart lain.

2. Limit Saldo Masih Tersedia

Untuk pembayaran Alfamart menggunakan Kredivo biasanya memakai limit saldo 1 bulan atau 30 hari. Oleh sebab itu, anda harus memastikan limit saldo masih tersedia sejumlah nominal yang akan anda gunakan atau bisa juga lebih dari limit.

3. Kredivo Dapat Dipakai di Seluruh Gerai Alfamart

Jangan khawatir, karena Kredivo kini sudah dapat digunakan di seluruh gerai Alfamart. Akan tetapi, anda harus memilih alternatif lain jika ternyata gerai Alfamart tempat anda berbelanja belum mendukung layanan pembayaran dengan Kredivo.

4. Masa Berlaku Kode Bar

Setiap barcode untuk pembayaran Kredivo biasanya berlaku dalam jangka waktu 5 menit saja. Jika lebih dari itu,maka barcode tidak akan berlaku. Dengan kata lain, anda harus membuat barcode lagi di aplikasi Kredivo.

5. Minimal Berbelanja dari Rp100 Ribu

Jika anda ingin berbelanja di Alfamart menggunakan pembayaran barcode Kredivo, minimal pembayaran belanja yang anda beli dari Rp100 ribu dan maksimalnya di angka Rp300 ribu. Selain itu, Anda juga bisa membeli berbagai macam keperluan.

6. BIaya Admin 1%

Setiap anda membayar belanja di Alfamart menggunakan platform Kredivo, maka akan dibebankan biaya admin 1% dari jumlah total belanja. Apabila total transaksi yang anda lakukan sebesar Rp300 ribu, maka nilai biaya admin untuk transaksi sebesar Rp3000.

Jadi total tagihan yang harus anda bayarkan di Kredivo adalah sekitar Rp303.000.

7. Membayar Tagihan Tepat Waktu

Agar terhindar dari biaya admin, anda wajib melunasi tagihan di Kredivo tepat waktu sebelum waktu jatuh tempo habis. Jika transaksi sangat tinggi setiap bulannya, maka anda akan mendapatkan tambahan limit saldo di Kredivo.

8. Koneksi Internet Harus Stabil

Setiap kali anda bertransaksi, wajib menunjukkan barvode. Jadi setiap kali membuka barcode pastikan koneksi internet stabil agar tidak gagal.

FAQ | Pertanyaan Tentang Belanja di Alfamart Pakai Kredivo

Kenapa Memilih Belanja di Alfamart Pakai Kredivo?

Ada banyak keuntungan yang bisa anda dapatkan jika memakai Kredivo untuk berbelanja produk di Alfamart, berikut ini :
1. Tanpa Jaminan, Pemakain aplikasi kredivo sebenarnya sangat mudah, jadi tidak membutuhkan agunan apapun. Transaksinya juga bisa dilakukan tanpa memakai rekening. Jadi cukup membuka barcode saja dalam jangka waktu 5 menit dan selesai.
2. Limit Saldo Tinggi, Limit saldo dari aplikasi Kredivo sebenarnya cukup tinggi, jadi bisa memenuhi keperluan rumah tangga tnapa harus membayar dengan uang tunai atau cash pada saat itu juga.
3. Pengajuan Mudah, Jangan khawatir, proses pengajuan kredit di Kredivo juga sangat mudah. Sebab anda hanya perlu KTP, dan proses pengajuan akan langsung diterima jika BI Checking anda bagus.
4. Tanpa Bunga, Menariknya lagi, memakai layanan Kredivo juga tidak dikenakan bunga saat muncul tagihan.

Merchant Apa Saja yang Bisa Menggunakan Kredivo?

Jika anda sudah memiliki akun Kredivo dan sering berbelanja menggunakan aplikasi Kredivo. Kredivo menawarkan beberapa pilihan merchant yang bisa anda gunakan untuk berbelanja. Diantaranya, ada IKEA, Samsung Store, Zara, Alfamart, Coach, Informa, iBox, Erafone dan lainnya.

Web developer dan content writer yang suka menulis seputar dunia bisnis. Aktif menulis sejak 2005 di berbagai media lokal dan nasional.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: