Ebisnis.co.id
Beranda Kredit Perbandingan Bunga Kredivo vs Akulaku, Bunga dan Limitnya

Perbandingan Bunga Kredivo vs Akulaku, Bunga dan Limitnya

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Perbandingan bunga Kredivo vs Akulaku sering kali menjadi pertanyaan dari para masyarakat yang ingin menggunakan layanan pinjaman dari Kredivo atau Akulaku. Mengingat keduanya sudah sangat populer di Indonesia, tentunya akan menjadi sengit karena keduanya memang punya persamaan fitur.

Kredivo sendiri unggul karena memang punya cicilan tanpa DP untuk paylater dan juga dana tunai. Sedangkan untuk Akulaku hanya menyediakan layanan dana tunai serta belum melayani paylater. Tapi Akulaku punya keunggulan yaitu, proses pengajuannya lebih cepat dan mudah.

Perbandingan Bunga Kredivo vs Akulaku

Keduanya tentu punya ketentuan masing-masing dalam menentukan suku bunga. Oleh karena itu, sebagai pengguna ada baiknya jika kamu tahu perbandingan antara bunga Kredivo dan Akulaku terlebih dulu. Sehingga ketika menggunakan layanannya akan lebih paham dan tepat dalam memilihnya.

1. Bunga Pinjaman Fintech Kredivo

Untuk Kredivo ini punya bunga yang lebih transparan, sehingga hampir dari semua hal yang disampaikan pihaknya baik itu melalui email Newsletter aupun postingan blog sudah jelas. Kredivo selalu memberikan informasi yang jelas dan tidak ada yang ingin disembunyikan.

Tentang besaran bunga pinjamannya, Kredivo ini merupakan satu-satunya Fintech yang tidak malu untuk menyebutkan hitungan bunga yang dibebankan. Sedangkan untuk beberapa Fintech lain menyebutkan suku bunganya setengah-setengah atau bahkan ambigu.

Untuk suku bunga pinjaman pada Kredivo dengan cicilan 3, 6 dan juga 12 bulan sebesar 2,95% perbulannya. Hal ini juga berlaku untuk kredit online ataupun pinjaman tunai. Tapi, per 2020 lalu, Fintech Kredivo ini menurunkan bunganya menjadi 2,6% perbulannya.

Yang menarik adalah pada saat bunga dari Kredivo 2,95% perbulan adalah suku bunga yang paling kecil dibandingkan dengan aplikasi pinjaman online lain di Indonesia dan sekarang justru turun. Hal ini tentunya menjadi kabar baik untuk para pengguna Kredivo dan masyarakat yang ingin meminjam dana.

2. Bunga Pinjaman Fintech Akulaku

Untuk Akulaku ini, kamu tidak akan mendapati berapa bunga pinjaman yang dibebankan untuk para pengguna pada websitenya. Sebenarnya ada informasi tentang besaran bunga pada deskripsi yang ada di Play Store Akulaku. Tapi, sayangnya memang masih kurang jelas.

Cukup banyak yang merasa jika Akulaku ini ikut pada kelompok besar aplikasi pinjaman online yang ada di Indonesia tidak transparan mengenai besaran bunga yang dibebankan. Bisa terbilang menetapkan bunga dengan jumlah besar tapi tak ingin terlihat besar, sehingga informasinya terkesan tertutup.

Tapi akhir-akhir ini Akulaku memberikan beberapa penjelasan mengenai suku bunganya. Untuk angkanya sendiri adalah 2,6% perbulannya dengan pinjaman di atas Rp 1 juta dengan jangka waktu atau tenor 30 hari.

Sedangkan untuk pinjaman Rp 1 juta dengan tenor 30 hari Akulaku tidak membebankan bunga, atau bunganya adalah 0%. Bunga tersebut terbilang kecil. Sedangkan untuk biaya administrasi pada Akulaku ini adalah 6% dari jumlah pinjaman yang kamu akukan.

3. Kredivo vs Akulaku

 KredivoAkulaku
Bunga2,95% Perbulan / 0,24% Perhari2,4% Perbulan / 0,8% Perhari
Denda3% Perbulan / 0,1% Perhari3% Perbulan / 1% Perhari

Simulasi Cicilan Kredivo vs Akulaku

Untuk memperjelas tentang bunga pinjaman dari Kredivo dan Akulaku, berikut ada contoh simulasi cicilan keduanya. Sehingga nantinya bisa memberikan kamu gambaran tentang suku bunga dari keduanya.

1. Simulasi Cicilan Kredivo

TOTAL TRANSAKSITENORCICILAN PERBULANTOTAL TAGIHAN
Rp 1.000.000,-3 BulanRp 359.333,33Rp 359.333,33 x 3 = Rp 1.078.000,-
Rp 1.000.000,-6 BulanRp 192.666,67Rp 192.666,67 x 6 = Rp 1.156.000,-
Rp 1.000.000,-12 BulanRp 109.333,33Rp 109.333,33 x 12 = Rp 1.312.000,-

2. Simulasi Cicilan Akulaku

Jika kamu mengajukan pinjaman sebesar Rp 1 juta pada Fintech Akulaku, untuk cicilan perbulan yang harus kamu bayarkan adalah sebagai berikut:

  • Pinjaman                         : Rp 1.000.000,-
  • Bunga 3,08%                 : Rp 30.000,-
  • Biaya Admin                   : Rp 20.000,-
  • Tenor                                 : 2 Bulan
  • Cicilan Perbulan             : Rp 550.000,-

Perbandingan Limit Kredit Kredivo vs Akulaku

Jika kamu lihat sekilas, perbandingan bunga Kredivo vs Akulaku ini memang hampir sama. Tapi untuk kamu yang mungkin masih bingung untuk menggunakan layanan dari Kredivo atau Akulaku kamu bisa melihat perbandingan limit kreditnya.

Yang perlu kamu tahu adalah kebijakan dari limit Kredivo yang mana punya ketentuan pemberian limit sesuai dengan jenis akun yang didaftarkan. Untuk akun starter dan juga basic kamu hanya akan mendapatkan limit maksimal Rp 3 juta, sedangkan akun premium bisa mencapai Rp 15 juta.         

Untuk kamu yang merupakan pengguna akun starter dan basic pada Kredivo, tak perlu khawatir karena kamu bisa mengupgrade akun ke Kredivo Premium jika ingin mendapatkan limit yang lebih besar.                                                                                                                                                             

Sedangkan untuk Akulaku kamu nantinya bisa menaikkan limitnya menjadi puluhan juta. Untuk caranya juga cukup mudah, yaitu hanya dengan melengkapi beberapa data yang Akulaku minta.    

Perbandingan Tenor Kredivo vs Akulaku     

Tentang durasi pembayaran atau tenor tagihan, untuk Kredivo dan Akulaku tentunya punya kebijakan masing-masing. Untuk Akulaku sendiri ada fitur pembayaran dengan tempo 30 hari serta cicilan sampai 12 bulan.

Sedangkan pada Kredivo. Tersedia fitur cicilan untuk pemilik akun premium dengan tenor antara 3 bulan sampai 12 bulan. Untuk akun starter dan juga basic hanya bisa menggunakan tenor 30 hari saja. Ketentuan tersebut juga berlaku untuk pembelian barang ataupun pinjaman tunai Kredivo.

Demikian, beberapa perbandingan dari Kredivo dan Akulaku yang perlu kamu perhatikan ketika ingin mengajukan pinjaman. Melihat perbandingan bunga Kredivo vs Akulaku memang sangat penting karena berhubungan dengan cicilan nantinya. Tapi lihat juga dari aspek lainnya.

FAQ | Pertanyaan Tentang Perbandingan Bunga Kredivo vs Akulaku

Bagaimana cara mendapatkan informasi yang lebih jelas tentang perbandingan bunga Kredivo dan Akulaku?

Jika kamu memang ingin mendapatkan informasi lebih jelas mengenai suku bunga keduanya bisa langsung hubungi call center Kredivo dan Akulaku terlebih dulu.

Bagikan:

Iklan