Ebisnis.co.id
Beranda e-Wallet Kenapa Dana Premium Gagal Terus? Ini Penyebabnya

Kenapa Dana Premium Gagal Terus? Ini Penyebabnya

DANA premium gagal terus padahal butuh untuk memudahkan transaksi? Tenang, masalah tersebut masih bisa diatasi dengan mudah. Sebelum itu, pastikan kamu mengenal dulu penyebabnya hingga cara upgrade ke premium.

Penyebab Akun DANA Premium Gagal Terus

Ada beberapa hal yang menyebabkan upgrade akun DANA gagal dilakukan. Berikut ini daftar lengkapnya.

1. KTP Sudah Terdaftar Pada Akun DANA yang Lain

Salah satu penyebab akun DANA premium gagal terus adalah penggunaan KTP saat hendak verifikasi. Pastikan KTP yang kamu gunakan belum pernah digunakan untuk verifikasi akun.

Jika sebelumnya sudah pernah punya akun DANA, lebih baik memulihkan akun lama agar bisa digunakan kembali.

2. KTP tidak Sama dengan Identitas di Akun DANA

Kalau nama akun kamu dengan KTP berbeda biasanya dapat menyebabkan gagal verifikasi. Jika nama akun Muhammad Aditya maka saat verifikasi KTP pun harus sama.

3. Pencahayaan Kurang Baik Saat Memotret KTP

Hindari memotret KTP dalam pencahayaan yang buruk, terlihat bayangan atau buram. Hal tersebut dapat menyebabkan gagalnya verifikasi akun menjadi premium.

4. Koneksi Internet Sedang Gangguan Ketika Mau Upgrade DANA Premium

Langkah berikutnya, gunakan koneksi internet yang stabil agar tidak terjadi kegagalan verifikasi.

5. NIK dan Foto Selfie Kamu tidak Cocok

Pentingnya melakukan upgrade premium dalam keadaan cahaya terang dan koneksi internet yang stabil supaya tidak terjadi kegagalan. Biasanya penyebab gagal upgrade karena foto pada NIK dan foto selfie dianggap berbeda.

6. Terdeteksi Adanya Upaya Penipuan

Penyebab lainnya karena ada indikasi akan terjadi penipuan atau tindakan melawan hukum lainnya sehingga verifikasi gagal.

DANA Premium Gagal Terus, Kenali Dulu Persyaratannya

Kamu dapat melakukan upgrade akun dengan mudah jika memenuhi persyaratan berikut ini:

  1. KTP belum terdaftar di akun DANA mana pun
  2. Satu KTP hanya untuk 1 akun DANA
  3. Kualitas kamera, jaringan internet, dan cahaya dalam kondisi sangat baik
  4. Pastikan dokumen terbaca, tidak terdapat bagian yang buram atau pudar

Cara Daftar Akun DANA

Kalau kamu ingin menggunakan layanan e-wallet DANA untuk berbagai kebutuhan transaksi, simak panduan lengkapnya berikut ini.

  1. Download dulu aplikasi DANA lewat Playstore atau App Store
  2. Buka aplikasi kemudian lakukan pendaftaran dengan cara mengisi nomor handphone yang aktif
  3. Masukkan kode OTP sebagai langkah verifikasi
  4. Buat PIN dengan memasukkan 6 digit nomor
  5. Jika ingin langsung upgrade ke premium persiapkan semua dokumennya

Cara Upgrade DANA Premium Dalam 1 Menit

Setelah memahami persyaratan untuk upgrade akun, ikuti panduan lengkapnya berikut ini.

  1. Buka aplikasi DANA di handphone kamu kemudian buka menu “Saya”
  2. Setelah itu, klik verifikasi akun saya
  3. Berikutnya, foto e-KTP Anda
  4. Jangan lupa lakukan verifikasi dengan cara selfie
  5. Ketik nomor e-KTP kamu dan pastikan semuanya sudah akurat
  6. Tunggu hingga prosesnya selesai

Cara Upgrade DANA Premium Tanpa KTP

KTP hilang, rusak, atau buram sehingga menyebabkan verifikasi DANA premium gagal dilakukan bagaimana solusinya? Tenang, aplikasi e-wallet DANA telah memudahkan para penggunanya agar tetap bisa memperbarui akun, berikut ini cara-caranya.

  1. Siapkan SIM, Paspor, Kartu Keluarga, Buku Nikah, atau Ijazah Terakhir
  2. Buka aplikasi DANA untuk memperbarui akun
  3. Klik menu “Saya” lalu lihat alasan upgrade gagal
  4. Hubungi customer service DANA untuk memperbarui akun dengan SIM atau dokumen lain
  5. Kalau sudah diberi solusi oleh customer service DANA, kamu bisa melanjutkan upgrade akun dengan mudah

Tidak Bisa Upgrade DANA Premium karena KTP Sudah Terdaftar

Bagaimana cara mengatasi tidak bisa upgrade DANA premium karena KTP sudah terdaftar? Setiap KTP berlaku untuk 1 akun DANA, kalau KTP kamu telah di daftarkan tapi nomornya sudah tidak aktif, kamu bisa mengajukan pemulihan akun.

Kamu bisa mengakses pengaturan keamanan untuk penggantian nomor, tunggu proses verifikasi dengan memasukkan nomor OTP. Setelah mengganti nomor, akun DANA bisa premium dan aktif untuk transaksi.

Cara Mengatasi Gagal Verifikasi karena Pertimbangan Risiko DANA

Pernah mengalami gagal verifikasi karena pertimbangan risiko DANA? Salah satu penyebabnya karena nomor yang terdeteksi berisiko oleh sistem aplikasi DANA. Kalau kamu mengalami masalah ini, kamu bisa mulai menghubungi customer service resmi DANA.

Setelah itu, buat pengaduan ke live chat resmi DANA. Jika sudah memberikan informasi dan komplain mengenai masalah ini masalah akan selesai. Pengguna dapat mengganti nomor DANA dan memperbaruinya menjadi premium.

Keuntungan Menggunakan DANA Premium

Terdapat sejumlah keuntungan kalau akun DANA telah diperbarui, berikut daftarnya:

1. Top Up Saldo hingga 10 Juta Rupiah

Kalau akun DANA sudah premium, kamu bisa menyimpan saldo hingga 10 juta. Saldo tersebut dapat digunakan untuk membayar tagihan pulsa, air, listrik, e-commerce, dan masih banyak lagi.

2. Kirim Uang Semakin Mudah

Setelah verifikasi berhasil, kamu bisa transfer uang dari DANA ke sesama pengguna atau rekening bank. Dengan layanan tersebut, pengguna semakin leluasa menggunakan e-wallet tanpa khawatir kalau tidak punya cash.

3. Tarik Tunai

Untungnya menggunakan DANA premium salah satunya bisa tarik tunai keuntungan tanpa kendala. Dengan pelayanan ini, peserta dapat mencoba menarik uang di ATM.

4. Banyak Fitur Menguntungkan Lain

Akun premium akan mendapatkan banyak penawaran menarik, salah satunya bisa mengaktifkan fitur DANA cicil, paylater, hingga DANA goals. Aplikasi e-wallet yang satu ini bisa menjadi tempat yang aman untuk menyimpan uang.

5. Terjamin Lebih Aman

Aplikasi memberikan keamanan ganda untuk para pengguna salah satunya verifikasi 2 langkah dan biometric. Dengan jaminan keamanan tersebut, tidak akan ada masalah maupun gangguan lainnya.

FAQ: Dana Premium Gagal Terus

Bagaimana Cara Mengatasi Gagal Verifikasi DANA Akibat KTP Rusak?

Kamu tidak perlu memperbaiki KTP dulu dan menunggu. Kamu bisa menggantinya dengan identitas lain seperti SIM atau paspor pastikan konfirmasi dulu ke customer service.

Berapa Minimum dan Maksimum Transfer Setelah Akun DANA Premium?

Minimum transfer senilai Rp 10.000 dan maksimum penyimpanan senilai Rp 10.000.000.

Bagikan:

Iklan