Ebisnis.co.id
Beranda e-Wallet Gopay Ada di Aplikasi Apa Saja Selain di Gojek?

Gopay Ada di Aplikasi Apa Saja Selain di Gojek?

Gambar dibuat dengan Canva Pro (Premium)

Masih banyak yang ingin tahu terkait Gopay Ada di Aplikasi apa saja untuk bisa menggunakan saldo yang ada di E-Wallet tersebut. Layanan Gopay sendiri merupakan dompet digital atau yang sering dikenal dengan nama E-Wallet.

Layanan tersebut bisa Anda manfaatkan sebagai alat pembayaran digital dengan sistem online di berbagai tempat. Anda tentu harus mengetahui di mana saja bisa menggunakan layanan Gopay sehingga dapat memanfaatkannya secara benar.

Gopay Ada di Aplikasi Apa Aja?

Terkait dengan di mana saja Gopay bisa digunakan maupun ada tentu dapat Anda perhatikan lewat beberapa ulasan lengkap di bawah ini. Penjelasan mengenai di mana saja ada Gopay tersebut bisa membantu Anda memanfaatkannya dengan benar, seperti berikut ini.

1. Aplikasi Go-Pay

Anda bisa menemukan layanan Gopay tersebut di aplikasi tersendiri saat ini. Temukan aplikasi Gopay lewat Google Playstore muapun Appstore. Anda bisa memanfaatkan lebih banyak fitur di aplikasi Gopay termasuk transfer gratis ke banyak tujuan. Fitur yang tersedia tersebut, seperti :

  • Saldo Gopay
  • Top Up
  • Gopay Coins
  • Gopay Pinjam
  • GoPayLater
  • Transfer ke Rekening Bank, E-Wallet, dan Sesama Gopay
  • Pembayaran Pulsa, Paket Data, PLN, Gaming, dan Google Play Store
  • Riwayat transaksi
  • Referral
  • QRIS

2. Aplikasi Gojek

Anda juga bisa menemukan Gopay di aplikasi Gojek. Dulunya Gopay memang hanya ada di aplikasi Gojek sebelum sekarang memiliki aplikasinya sendiri. Anda tetap bisa memanfaatkan beragam fitur yang ada di Gopay dalam aplikasi Gojek, seperti :

  • Saldo Gopay
  • Top Up
  • Gopay Coins
  • Gopay tabungan
  • Gopay Pinjam
  • GoPayLater
  • Transfer ke Bank
  • Riwayat transaksi
  • GoTagihan
  • Tarik Tunai
  • Parkir
  • Gaming

Fitur yang ada di aplikasi Gopay sama halnya dengan layanan yang ada di Gojek. Anda bisa memanfaatkan beragam fitur menarik tersebut dengan upgrade dari layanan akun biaya jadi akun Gopay Plus.

3. Aplikasi Tokopedia

Tokopedia jadi jawaban lain terkait Gopay ada di aplikasi apa saja. Anda juga bisa menemukan Gopay di aplikasi Tokopedia. Gopay dapat menjadi metode pembayaran pada saat Anda membeli produk di Tokopedia. Anda bisa memanfaatkan Gopay, GoPayLater, dan GoPayLater pinjam di Tokopedia.

Ketika aplikasi tersebut merupakan tempat di mana Anda bisa menemukan layanan Gopay. Anda bisa menghubungkan Gopay ke Gojek dan juga Tokopedia agar bisa lebih memprioritaskan penggunaan saldonya yang menguntungkan.

Keuntungan Menggunakan Gopay di Berbagai Aplikasi

Dengan adanya Gopay di banyak aplikasi, Anda tentu bisa memanfaatkannya sebagai pilihan pembayaran yang lebih menguntungkan. Bentuk keuntungan dari Dompet Digital Gopay di antaranya seperti :

1. Transfer Gratis ke Banyak Tujuan

Anda bisa memanfaatkan layanan transfer gratis ke banyak tujuan di aplikasi Gopay. Saldo Gopay Anda bisa ditransfer ke berbagai rekening bank secara gratis. Selain itu, Anda juga bisa transfer langsung dari Gopay ke OVO, Shopeepay, serta ke sesama pengguna Gopay.

2. Layanan yang Lengkap

Anda bisa menikmati berbagai layanan yang lengkap di Gopay seperti pembayaran dengan GoPayLater yang meringankan, Gopay Pinjam untuk mendapatkan pinjaman uang, serta berbagai fitur promosi menariknya. Anda juga bisa tarik tunai saldo dari akun Gopay Anda lewat ATM BCA dengan mudah.

3. Bisa Digunakan Dibanyak Tempat

Anda juga bisa memanfaatkan layanan Gopay tersebut di banyak tempat. Sesuai dengan jawaban Gopay ada di aplikasi apa saja di atas, Anda bisa menggunakan Gopay di Tokopedia, Gojek, atau merchant offline lainya untuk pembayaran Qris sehingga lebih menguntungkan.

4. Promo yang Menarik

Anda pasti akan mendapatkan promo yang menarik setiap melakukan transaksi termasuk cashback lewat Gopay Coins. Selain cashback, masih ada beberapa promo menarik lainnya yang akan selalu diperbarui setiap bulannya.

Dengan berbagai keuntungan yang ada tersebut, Anda dapat lebih mudah memanfaatkan dompet digital Gopay. Layanan yang lengkap jadi satu keuntungan yang tidak dimiliki oleh dompet digital lainnya selain Gopay.

Cara Daftar Gopay dengan Mudah

Anda dapat membuat akun baru Gopay dengan mudah dan cepat. Ada beberapa proses yang bisa Anda lakukan untuk membuat akun Gopay, seperti :

  • Download aplikasi Gopay
  • Masukkan nomor HP Anda
  • Buat akun Gopay dengan mengikut langkah yang ada
  • Upgrade akun ke Gopay Plus dengan upload dokumen identitas

FAQ | Pertanyaan Tentang Gopay Ada di Aplikasi Apa

Apakah saldo yang tertera di aplikasi Gopay, Gojek, dan Tokopedia Sama ?

Sama, semua saldo dan informasi yang ada terkait akun Gopay Anda punya nilai yang sama baik di Gojek, Gopay, maupun di Tokopedia karena memang jadi satu kesatuan.

Apa saja layanan yang bisa digunakan dengan memanfaatkan pembayaran pakai Gopay di Gojek ?

Semua layanan yang ada di Gojek bisa Anda bayar dengan menggunakan saldo dari Gopay.

Bagikan:

Iklan