Ebisnis.co.id
Beranda Keuangan 4 Cara Mengecek PBB Sudah Bayar atau Belum Secara Online

4 Cara Mengecek PBB Sudah Bayar atau Belum Secara Online

4 Cara Mengecek PBB Sudah Bayar atau Belum Secara Online

Cara mengecek PBB sudah bayar atau belum dapat dilakukan dengan melihatnya di situs resmi daerah, indomaret, alfamart, dan tokopedia. Dengan kemudahan mengecek dan membayarkan pajak. Diharapkan kamu dapat membayarkan PBB secara tepat waktu.

Pembayaran PBB wajib dilakukan setiap tahunnya. Oleh karena itu, kamu wajib mengecek PBB kamu sudah dibayarkan atau belum. Untuk mengeceknya, kini dipermudah dengan cara online. Jadi, tak perlu jauh-jauh datang ke kantor pajak daerah.

Artikel ini akan merangkum secara lengkap tentang cara cek kode pembayaran, cek PBB sudah dibayarkan atau belum dengan mudah. Baca sampai selesai ya.

Cek Kode Pembayaran PBB

Kode pembayaran PBB adalah kode yang digunakan oleh setiap individu untuk menyelesaikan pembayaran PBB.

Adapun cek kode pembayaran PBB yang bisa kamu lakukan dengan mudah, berikut ini penjelasannya.

  • Silahkan, buka halaman web kantor pajak daerahmu
  • Lalu, klik bagian menu Cek Pajak
  • Kemudian klik menu Cek Tagihan PBB
  • Input NOP PBB tanpa menggunakan titik
  • Input kode captha yang tertera
  • Selanjutnya, klik Cek Status
  • Lihatlah kode pembayaran yang tertera disertai dengan jumlah tagihannya
  • Selesai

Cara Mengecek PBB Sudah Bayar atau Belum

Jika kamu ragu sudah membayar PBB tahun ini atau bahkan tahun kemarin. Maka kamu dapat mengecek PBB sudah bayar atau belum.

Berikut ini adalah cara mengeceknya.

1. Cek Tagihan PBB Melalui Situs Resmi Pajak Daerah

Pertama, kamu dapat cek tagihan PBB dengan situs resmi pajak daerah yang mudah untuk dilakukan. Silahkan, lakukan langkah-langkah di bawah ini.

1.1. Cek PBB Online Jakarta

Cara cek PBB online Jakarta melalui situs resmi pajak daerah sangatlah mudah. Kamu dapat melakukan langkah-langkah berikut ini:

  • Pertama, silahkan kamu akses situs web https://pajakonline.jakarta.go.id/
  • Lanjutkan dengan mengklik menu Cek Pajak
  • Kemudian, klik Cek Tagihan PBB
  • Kemudian, input NOP PBB tanpa menggunakan tanda titik
  • Silahkan, kode captcha yang tertera
  • Kemudian, silahkan kamu Klik Cek Status
  • Tunggu beberapa saat akan muncul status tagihan PBB

Disini kamu dapat melihat PBB kamu sudah dibayarkan ataupun belum dengan mudah.

1.2. Cek PBB Online Kota Bandung

Berikutnya, untuk cara cek PBB online kota Bandung juga sangatlah mudah. Kamu dapat melakukan langkah-langkah berikut ini.

  • Buka halaman https://jdih.bandung.go.id/home/produk-hukum/daerah/2174/detail di browser
  • Lalu, klik Cek Pajak di halaman utama
  • Kemudian, silahkan klik Cek Tagihan
  • Input NOP PBB kamu
  • Lanjut input kode captcha
  • Lalu, silahkan klik Cek Status untuk mengetahui PBB kamu sudah dibayar atau belum

1.3. Cek PBB Online Bekasi

Cara cek PBB online Bekasi melalui situs resmi pajak daerah juga sangatlah mudah. Kamu dapat mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Pertama, buka browser dan akses halaman situs web http://bapenda.bekasikota.go.id/
  • Klik jenis pajak, pilih PBB
  • Silahkan klik cek tagihan kemudian input NOP PBB
  • Tunggu beberapa saat sampai status tagihan kamu muncul

1.4. Cek PBB Online Jawa Barat

Kamu ingin cek PBB online Jawa Barat? silahkan cek dengan langkah-langkah berikut ini:

  • Buka halaman situs web https://bapenda.jabarprov.go.id/
  • Lalu, klik Pajak
  • Pilih jenis banyaknya
  • Silahkan input NOP
  • Akan muncul status tagihanmu

1.5. Cek PBB Online Sragen

Selanjutnya, kamu dapat mengecek PBB onlie Sragen dengan situs pajak daerah yang cukup mudah. Berikut ini langkah-langkah yang dapat kamu lakukan:

  • Pertama, silahkan buka halaman http://pajak.sragenkab.go.id/
  • Lanjutkan dengan memilih klik menu Cek Pajak
  • Silahkan, kamu klik Cek Tagihan PBB
  • Kemudian, input NOP PBB tanpa menggunakan tanda titik
  • Silahkan, input kode captcha yang tertera
  • Kemudian, silahkan kamu Klik Cek Status
  • Tunggu beberapa saat akan muncul status tagihan PBB

2. Cek Tagihan PBB Melalui Indomaret

Kamu juga dapat mengecek tagihan PBB melalui Indomaret dengan mudah loh. Belum tahu caranya? silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini ya.

  • Silahkan kunjungi Indomaret terdekat
  • Lalu, antri di kasir
  • Sampaikan ke kasir bahwa kamu akan cek tagihan PBB
  • Beritahukan data NOP pajak kamu
  • Setelah itu, kasir akan memberitahu bahwa tagihan PBB kamu sudah dibayarkan atau belum

3. Cek Tagihan PBB Melalui Alfamart

Tak jauh berbeda dengan cara cek tagihan PBB melalui Indomart. Kamu juga dapat mengecek tagihan PBB di Alfamart dengan langkah-langkah berikut ini.

  • Kunjungi gerai Alfamart yang tedekat
  • Sampaikan ke kasir bahwa kamu akan mengecek tagihan PBB
  • Berikan data NOP PBB kamu
  • Tunggu beberapa saat, kasir akan memberikan status pembayaran PBB kamu sudah dibayar atau belum

4. Cek Tagihan PBB Melalui Tokopedia

Terakhir, terdapat cara cek tagihan PBB dengan menggunakan Tokopedia. Jika kamu belum tahu caranya. Silahkan, ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Pertama, silahkan buka aplikasi atau situs web Tokopedia
  • Lalu, klik menu Tagihan
  • Klik Pajak PBB
  • Kemudian, input nomor pajak bangunan yang kamu punya
  • Setelah itu, muncul status pembayaran PBB kamu

Akhir Kata

Cara mengecek PBB sudah bayar atau belum dapat dilakukan dengan berbagai metode. Kamu dapat memilih satu diantaranya yang dianggap paling mudah.

Bagikan:

Iklan