Ebisnis.co.id
Beranda e-Wallet Cara Klaim Gopay Coin dengan Mudah, Pemula Wajib Tahu

Cara Klaim Gopay Coin dengan Mudah, Pemula Wajib Tahu

Gambar dibuat dengan Canva Pro (Premium)

Cara klaim Gopay coin bagaimana? Hal ini memang sering kali menjadi pertanyaan sebagian besar pengguna Gojek, terutama Gopay. Terlebih lagi untuk para pengguna baru atau yang tidak paham dengan adanya fitur koin tersebut.

Untuk saat ini, fitur tersebut memang menjadi keuntungan tersendiri dan banyak dimanfaatkan oleh para pengguna Gojek, terutama untuk Gopay Plus. Karena agar bisa menggunakan fitur tersebut akun Gopay kamu harus sudah upgrade ke Gopay Plus.

Apa Itu Gopay Coin?

Dulunya, Gopay Coin adalah salah satu fitur yang terdapat pada aplikasi Gojek. Tapi, baru-baru ini, fitur ini juga hadir pada aplikasi Tokopedia. Yang merupakan sebuah platform e-commerce dari GoTo sebagai pengganti fitur lama Tokopedia, yaitu TokoPoints.

Jadi, Gopay Coin ini juga menjadi fitur yang memungkinkan kamu untuk bisa memperoleh rewards maupun cashback dari transaksi yang kamu lakukan via Gojek dan Tokopedia.

Fungsi Gopay Coin

Sebagai salah satu fitur dari Gojek, Gopay Coin ini punya fungsi untuk membuat proses belanja kamu menjadi lebih mudah, praktis dan untung. Dengan adanya rewards yang kamu peroleh dari koin tersebut, kamu bisa memanfaatkannya untuk berbagai layanan pada Gojek.

Bahkan yang menarik adalah tak hanya pada Gojek saja tapi koin ini bisa digunakan juga untuk memperoleh cashback setara Rp 1 untuk setiap 1 koin ketika membeli suatu produk di Tokopedia.

Cara Mendapatkan Gopay Coin

Setelah kamu paham tentang fungsi dari Gopay Coin, tentunya bertanya-tanya bagaimana caranya untuk mendapatkan koin tersebut. Tak perlu khawatir, cara untuk mendapatkannya sangat mudah, berikut di antaranya:

1. Menggunakan Promo Cashback Saat Belanja

Ketika kamu ingin mendapatkan koin, nantinya bisa melihat kolom promo pada beranda Gojek ataupun Tokopedia. Dari halaman tersebut nantinya kamu bisa menemukan banyak promo cashback yang sedang berlaku.

Lalu, nantinya kamu tinggal tap promo yang diinginkan kemudian mengikuti semua panduan selanjutnya untuk mengaktifkan promo tersebut. Pastikan untuk melihat dan memahami syarat serta ketentuan promonya.

Setelah kamu menerapkan promo tersebut, pada kolom Gopay Coin biasanya akan bertambah. Selain itu, total koin tersebut akan terus bertambah jika kamu terus memanfaatkan promo cashback tersebut dengan baik.

2. Melakukan Pemesanan Pada Aplikasi Gojek

Melakukan pemesanan via Gojek juga bisa menjadi salah satu alternatif untuk mendapatkan koin. Nantinya kamu bisa menikmati banyak layanan Gojek, misanya GoCar, GoRide, GoFood dan yang lainnya, kamu bisa memilih salah satunya.

Setelah kamu menyelesaikan pembayaran, nantinya akan mendapatkan notifikasi mengenai rewards dari Gojek yang berupa koin. Untuk jumlah rewards tersebut tergantung dari transaksi yang kamu bayarkan.

Jika kamu punya voucher cashback, tentunya jumlah koin akan terus bertambah. Oleh karena itu, manfaatkan sebaik mungkin.

3. Melakukan Transaksi Pada Mitra Gopay

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan promo dari toko yang bermitra dengan Gopay. Dalam artian biasanya ada suatu produk yang memberikan promo cashback koin. Untuk mendapatkan koin tersebut kamu bisa membeli produk tersebut dan dapatkan koinnya.

Syarat Klaim Gopay Coin

Sebelum menggunakan koin tersebut, tentu saja kamu harus tahu apa saja syaratnya terlebih dulu. Karena terdapat beberapa syarat umum yang harus kamu penuhi agar koin tersebut tidak hangus. Untuk syarat-syaratnya sendiri adalah sebagai berikut:

  • Akun Gopay kamu sudah tertaut dengan akun Tokopedia. Karena penggunaan koin bisa kamu lakukan pada aplikasi Gojek dan Tokopedia. Begitupun untuk cara memperolehnya. Jadi, kamu wajib menautkan kedua akun tersebut.
  • Nilai 1 koin akan sama dengan Rp 1,-.
  • Gopay Coin nantinya hanya bisa kamu gunakan untuk melakukan transaksi aplikasi Gojek dan juga Tokopedia.
  • Koin tersebut punya masa berlaku yang bisa hangus jika tidak kamu gunakan dalam waktu tertentu.
  • Koin tersebut bisa kamu gunakan sebagian atau semuanya, tergantung dari syarat dan ketentuan yang berlaku pada suatu transaksi.

Cara Klaim Gopay Coin dan Menggunakannya

Banyak orang yang bertanya bagaimana cara klaim Gopay Coin tersebut? Sebenarnya untuk mengklaim koin tersebut tidak ada cara khusus. Karena untuk melakukan klaim kamu bisa menggunakan fitur tersebut secara langsung untuk belanja ataupun transaksi lainnya.

Untuk menggunakan koin tersebut bisa menggunakan aplikasi Gopay/Gojek atau bisa juga via Tokopedia. Berikut adalah cara menggunakannya:

1. Menggunakan Aplikasi Gopay/Gojek

Aplikasi Gojek sendiri sebenarnya bermula dari sebuah layanan penyalur transportasi, tapi saat ini punya banyak fitur seperti GoFood, GoSend dan yang lainnya. Kamu bisa menggunakan koin melalui aplikasi Gojek, berikut langkahnya:    

  • Kamu bisa buka aplikasi Gojek pada ponsel.
  • Kemudian lakukan transaksi seperti biasanya, setelah itu kamu bisa melanjutkannya ke metode pembayaran.
  • Kamu bisa memilih metode pembayaran yang memang kamu inginkan, pastikan untuk mencentang pilihan Gopay Coin untuk bisa menggunakan koin semuanya.
  • Setelah itu kamu bisa melanjutkan pesanan kemudian total orderan nantinya akan dikurangi jumlah koin yang kamu punya.

2. Menggunakan Aplikasi Tokopedia

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan Tokopedia, dalam artian ketika kamu melakukan transaksi via Tokopedia bisa mendapatkan dan menggunakan koin tersebut. Berikut langkahnya:

  • Buka aplikasi Tokopedia pada ponsel kamu.
  • Kemudian lakukan transaksi ataupun belanja, setelah itu kamu bisa melanjutkannya hingga ke halaman metode pembayaran.
  • Kamu bisa memilih metode pembayaran yang kamu inginkan. Lalu, centang pada pilihan Gopay Coin untuk menggunakannya.
  • Semua total pembayaran nantinya akan dikurangi koin yang kamu miliki.

Jadi, cara klaim Gopay Coin sebenarnya hanya tinggal menggunakannya untuk transaksi ataupun belanja saja dan tidak ada cara khusus. Oleh karena itu, manfaatkan koin tersebut sebaik mungkin agar menguntungkan.

FAQ | Pertanyaan Tentang Cara Klaim Gopay Coin

Berapa lama Gopay Coin akan kadaluwarsa?

Biasanya fitur tersebut masa berlakunya hanya satu sampai tiga bulan, sehingga pastikan membaca syarat dan ketentuannya.

Apakah fitur koin tersebut bisa ditransfer ke Gopay?

Tentunya tidak karena fitur koin ini hanya bisa kamu gunakan sebagai potongan harga saja.

Bagikan:

Iklan