Ebisnis.co.id
Beranda e-Wallet Cara Isi Saldo DANA Via BNI Mobile Banking dan Mandiri

Cara Isi Saldo DANA Via BNI Mobile Banking dan Mandiri

Gambar dibuat dengan Canva Pro

Nasabah bank BNI juga Mandiri, tentu harus tahu betul tentang bagaimana cara isi saldo DANA via BNI mobile banking serta Mandiri.

Dikesempatan kali ini kamu tidak hanya akan tahu sekadar penggunaan mBanking BNI saja. Namun berikut ATM BNI, hingga iBanking BNI dan Mandirinya secara lengkap.

Syarat Isi Saldo DANA Via BNI Mobile Banking dan Mandiri

Sebelum menggunakan saldo di rekening BNI kamu dan saldo rekening Mandiri untuk e-walltet DANA, terlebih dahulu ada beberapa hal yang harus kamu siapkan terlebih dahulu. Misalnya:

  1. Saldo tabungan di rekening BNI
  2. mBanking BNI
  3. Akun DANA yang sudah terverifikasi
  4. Saldo tabungan di rekening Mandiri
  5. mBanking Mandiri
  6. Jaringan internet stabil
  7. Nomor DANA yang akan diisi

Adalah beberapa syarat ketentuan yang harus kamu siapkan dan penuhi terlebih dahulu sebelum membahas tentang bagaimana cara isi saldo DANA via BNI mobile banking hingga mandiri.

Cara Isi Saldo DANA Via Rekening BNI

1. Cara Isi Saldo DANA Via BNI Mobile Banking

Terlebih dahulu akan dibahas terkait dengan penggunaan mBanking BNI untuk mengisi saldo DANA kamu.

  • Pertama, buka aplikasi BNI mBanking kamu dan pastikan aplikasinya dalam versi paling baru
  • Masuk ke halaman aplikasi, kemudian masuk dan Login menggunakan akun seperti biasa
  • Lanjutkan prosesnya dengan pilih menu E-wallet pada halaman aplikasinya
  • Pilih pada menu layanan DANA
  • Kemudian pilih Input Baru untuk melanjutkan pada tahap selanjutnya
  • Selanjutnya tinggal isi nomor handphone yang akun DANAnya akan diisi
  • Tentukan nominal top up saldo DANA yang akan diisi
  • Klik Selanjutnya, kemudian input PIN mBanking BNI yang biasa kamu gunakan.

2. Cara Isi Saldo DANA Via BNI Internet Banking

Seperti janji kami selanjutnya, bahwa cara isi saldo DANA via BNI mobile banking tidak menjadi satu-satunya informasi yang akan disampaikan.

Sebagai pengguna atau nasabah dari BNI, pengisian saldo DANA juga dapat dilakukan menggunakan internet bankingnya.

  • Pertama, tinggal buka halaman website resmi BNI Internet Banking menggunakan web browser di ibank.bni.co.id
  • Setelah melakukan perintah tersebut, tinggal masuk dan Login ke akun BNI yang biasa digunakan
  • Selanjutnya tinggal pilih layanan Transaksi atau Transaction
  • Jika sudah, tinggal pilih Virtual Account Billing di halaman situsnya
  • Lanjutkan prosesnya dengan mengisi kode Virtual Accpunt DANA kamu dan klik Rekening Sumber untuk melanjutkan
  • Jika sudah, tinggal klik opsi Lanjut
  • Kemudian tinggal memilih serta menentukan nominal top up saldo DANA yang akan diisi
  • Selanjutnya isikan token autentikasi secara benar, dan kamu tinggal menyelesaikan prosesnya hingga selesai.

3. Cara Isi Saldo DANA Via BNI ATM                    

Jika dua cara sebelumnya belum bisa dilakukan, maka isi saldo DANA dapat kamu lakukan menggunakan mesin ATM BNI.

  • Pertama, langsung datangi tempat mesin ATM BNI yang terdekat
  • Selanjutnya masukkan kartu ATM BNI ke mesinnya dan langsung input PIN ATM secara benar
  • Pilih opsi menu layanan Lainnya
  • Selanjutnya tinggal pilih opsi layanan Transfer
  • Nanti tinggal pilih layanan dari Rekening Tabungan dan lanjutkan prosesnya dengan memilih Virtual Account Biling
  • Jika sudah, langsung isi nomor Virtual Account DANA kamu dan selesaikan proses pengisian saldonya sampai selesai.

Cara Isi Saldo DANA Via Rekening Mandiri

Nah, jelas diantara kamu saat ini tidak hanya sekadar menjadi nasabah dari bank BNI saja. Pun tentu cara isi saldo DANA via BNI mobile banking tidak cukup akan menambah informasi yang sedang kamu cari.

Jadi jika kamu saat ini sebagai nasabah dari bank Mandiri dan ingin mengisi saldo DANA, simak langsung uraian berikutnya ya.

1. Cara Isi Saldo DANA Via Mandiri Mobile Banking

mBanking dari Mandiri sendiri biasa disebut dengan Livin’ by Mandiri, dan tentu saja aplikasi ini bisa kamu dapatkan dari Google Play Store atau dari Apps Store.

  • Pertama, langsung buka aplikasi Livin’ by Mandiri dari HP yang kini digunakan
  • Login menggunakan akun terdaftar, kemudian tinggal masuk di halaman beranda dan pilih layanan Top Up
  • Selanjutnya pilih layanan E-wallet
  • Jika sudah, tinggal pilih layanan DANAtopup dengan nomor kode 89508
  • Kemudian tinggal isi nomor akun DANA yang akan dilakukan top up saldo, disertai kode 89508 terlebih dahulu
  • Selanjutnya tinggal pilih Lanjutkan, kemudian tentukan nominal top up yang akan diisi
  • Klik lagi Lanjutkan, periksa terlebih dahulu informasi top upnya apakah sudah benar
  • Jika sudah benar, tinggal selesaikan pembayaran dan bukti pembayaran akan ditampilkan.

2. Cara Isi Saldo DANA Via Mandiri iBanking                 

  • Buka  halaman website www.bankmandiri.co.id
  • Di website tersebut tinggal melakukan Login dan masuk ke akun yang sudah dimiliki
  • Selanjutnya tinggal pilih menu layanan Payments atau Pembayaran
  • Pilih lagi menu Multi Payment dan tentukan Sumber Dana yang akan digunakan
  • Kemudian pilih Danatop up, lanjutkan dengan mengisi nomor Virtual Account DANA yang sudah kamu cek di aplikasi DANA
  • Tentukan jumlah nominal DANA topup, lanjutkan proses dengan klik Lanjut Top Up DANA
  • Konfirmasi transaksi, kemudian buka Pending Transaction dan klik Setuju untuk melanjutkan.

3. Cara Isi Saldo DANA Via Mandiri ATM

  • Pertama, langsung kunjungi mesin ATM Mandiri terdekat dan masukkan kartu beserta PINnya secara benar
  • Bila sudah, tinggal pilih opsi layanan Pembayaran atau Pembelian dan klik Multi Payment untuk melanjutkan
  • Isikan nomor Virtual Account DANA, isi juga nominal saldo DANA yang akan diisi
  • Tunggu beberapa saat hingga notifikasi top up ditampilkan.

FAQ │Pertanyaan Tentang Cara Isi Saldo DANA Via BNI Mobile Banking

Berapa Biaya Admin Isi Saldo DANA dari mBanking BNI?

Gratis.

Berapa Lama Isi Sado DANA dari mBanking BNI?

Hanya sebentar, namun maksimal 1×24 jam.

Bagikan:

Iklan