20 Ide Usaha di Desa Modal 100 Juta Pasti Laris Anti Rugi

Ide Usaha di Desa Modal 100 Juta Pasti Laris Anti Rugi

Punya uang 100 juta bingung mau usaha apa? Butuh ide usaha dengan modal 100 juta? Saya belum pernah buka usaha dengan modal 100 juta. Tapi semoga tulisan saya ini bisa bantu memberikan pencerahan dan buat kamu yang ingin punya usaha dengan modal 100 juta.

Dari hasil analisa saya, seharusnya usaha ini bisa optimal dengan modal 100 juta. Bahkan tingkat kerugiannya rendah. Jadi, sangat cocok banget bagi kamu yang ingin mulai usaha dengan modal 100 juta tapi takut mengalami kerugian.

Ide Usaha di Desa Modal 100 Juta Pasti Laris

Banyak peluang ataupun ide usaha dengan modal 100 juta untuk didirikan didesa. Pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa ide usaha tersebut. Tanpa berlama-lama lagi, yuk langsung saja simak ide-ide di bawah ini:

1. Toko Fotokopi

Pertama-tama ada toko fotokopi yang bisa kamu dirikan dengan modal 100 juta di desa. Di beberapa desa masih kurang pasokkan ATK (alat tulis kerja) serta kebutuhan sekolah lainnya pun masih kurang betul.

Modal Alat:

Bermodalkan tempat usaha, mesin fotokopi, mesin scanner, alat potong kertas, 1 unit komputer atau laptop, meja etalase, lemari etalase dan lain-lain.

Modal Bahan:

Menyediakan mulai dari buku tulis, buku gambar, berbagai jenis ukuran kertas, berbagai jenis pensil, pulpen, penghapus, tipe-x, penggaris, dan lainnya.

Target Pasar:

Berfokus untuk memenuhi konsumen seperti anak SD hingga SMA/SMK, pegawai swasta bertempat tinggal didesa.

2. Laundry

Selanjutnya ada usaha laundry, usaha yang bergerak dibidang jasa ini memberikan jasa cuci hingga bersih dan kering. Mulai dari baju, celana, selimut bahkan hingga karpet pun bisa dicuci.

Modal Alat:

tempat usaha seperti toko, listrik, air, setrika uap, setrika biasa, 6 unit mesin cuci, 6 mesin pengering, plastik dan lainnya.

Modal Bahan:

Pewangi pakaian, pelembut pakaian, sabun detergen berkualitas, dan lain-lain.

Target Pasar:

Pegawai pengguna kos, ibu rumah tangga, anak remaja (bisa semua kalangan).

3. Toko Sembako (Konsep Minimarket)

Kemudian ada usaha toko sembako, yang tentu menyediakan berbagai bahan sembilan pokok untuk menunjang kehidupan masyarakat sehari hari.

Modal Alat:

Tempat usaha/ruko, lemari dan meja etalase, pintu kaca dengan bangunan berkonsep minimarket, listrik, air, kulkas dan lainnya.

Modal Bahan:

Berbagai macam jenis bahan pokok, seperti beras, tepung, minyak goreng dan bahan lain.

Target Pasar:

Targetnya adalah setiap anggota keluarga, terutama ibu rumah tangga yang berbelanja.

4. Warung Kelontong Eceran

Lalu ada warung kelontong eceran, dengan modal 100 juta kamu bisa mendirikan warung kelontong eceran dengan isian yang sangat komplit atau lengkap.

Modal Alat:

Tempat ruko, meja etalase, lemari tataan kayu atau dari baja ringan, listrik, air, lemari pendingin atau kulkas dan alat pendukung lain.

Modal Bahan:

Mulai dari kelengkapan makanan mi instan, telur, tepung, kerupuk kering, sabun cuci, sabun mandi sampo, sendal, bahkan gas lpg.

Target Pasar:

Targetnya mengacu luas mulai dari semua anggota keluarga (kalangan rumah tangga)

5. Warung Kelontong Grosir

Selanjutnya warung kelontong grosir, berbeda dengan warung kelontong eceran. Biasa disebut dengan warung grosir yang menyediakan banyak jenis keperluan rumah tangga.

Modal Alat:

Tempat bangunan seperti gudang, lemari rangka dari baja ringan, roda troli, serta alat lain.

Modal Bahan:

Beberapa kardus dari berbagai macam produk rumah tangga, mulai dari mi instal, kopi, sabun mandi, dan masih banyak lagi.

Target Pasar:

Target konsumennya adalah pemilik warung kecil atau warung eceran.

6. Usaha Supplier Gas LPG

Naah selanjutnya ada supplier gas lpg, bisnis ini perannya juga tinggi dikalangan masyarakat desa. Karena dibeberapa desa ada yang kurang pendistribusian gas lpg nya.

Modal Alat:

Gudang penyimpanan, listrik, air, mobil angkut, tabung gas.

Modal Bahan:

Bisnis ini jelas hanya memberikan pasokkan gas lpg ke warung kelontong eceran

Target Pasar:

Target pasarnya adalah pemilik warung kelontong eceran, toko sembako moderen, masyarakat biasa

7. Sewa Komputer atau Laptop

Kemudian ada bisnis sewa komputer atau laptop. Ini sangat membantu masyarakat desa yang jarang memiliki barang elektronik seperti laptop dan komputer.

Modal Alat:

Tempat atau ruangan, beberapa unit laptop dan komputer, listrik, internet, meja, kursi.

Modal Bahan:

Karena ini berupa bisnis atau usaha bidang jasa, maka modal bahannya pun tak berbeda dengan modal alat yang harus disiapkan.

Target Pasar:

Memiliki target pasar seperti pelajar tingkat SMP, SMA/SMK serta pegawai kantor yang tinggal didesa.

8. Bengkel Kendaraan

Usaha di desa modal 100 juta selanjutnya adalah bengkel kendaraan. Jika kamu memiliki minat dan pengetahuan pada onderdil kendaraan. Kamu bisa mendirikan bisnis bengkel dengan modal 100 juta didesa.

Modal Alat:

Tempat usaha, ruko, berbagai alat seperti obeng, tang, kunci, dongkrak, palu serta alat lain.

Modal Bahan:

Berbagai bagian onderdil kendaraan, seperti sparepart lampu, rante, ban dalam, kampas rem, oli dan lainnya.

Target Pasar:

Target konsumennya warga sekitar yang memiliki kendaraan

9. Toko Perlengkapan Bertani

Jika mayoritas warganya sebagai petani, maka usaha toko perlengkapan bertani ide yang cocok. Karena ini bisa kamu manfaatkan sebagai peluang usaha.

Modal Alat:

Bangunan tempat usaha, listrik, meja etalase, rangka baja ringan, troli dan lainnya.

Modal Bahan:

Berbagai perlengkapan bertani seperti pacul, arit, bermacam pupuk, benih tanaman dan lain-lain.

Target Pasar:

Target konsumennya para petani didaerah desa tersebut.

10. Toko dan Jasa Furniture

Kemudian toko dan jasa pembuatan berbagai macam furniture. Apabila kamu memiliki kenalan pengrajin furniture bisa kamu rekrut sebagai seniman pembuat berbagai furniture ditoko kamu.

Modal Alat:

Ruko, meja, kursi, listrik, air, stok kayu, gergaji manual, gergaji mesin, alat pahat.

Modal Bahan:

Stok kayu bahan dasar furniture, lem kayu, paku, cat kayu, cat pernis, kaca dan lainnya.

Target Pasar:

Memiliki target luas, seperti pemilik toko, masyarakat sekitar.

11. Beternak Ayam

Dengan modal 100 juta, kamu bisa meningkatkan memperluas penjualan ayam serta bisnis ayam dalam produksi yang tinggi.

Modal Alat:

Kandang ayam, tempat minum ayam, alat pembersih kandang, dan alat lain.

Modal Bahan:

Bibit anak ayam, pakan ayam, obat unggas serta bahan lainnya.

Target Pasar:

Target konsumen dari usaha ini adalah ke pasar, tukang ayam potong, dan juga masyarakat lainnya.

12. Beternak Kambing

Kamu bisa mendirikan bisnis ternak kambing, yang nantinya kamu bisa menjual daging serta bulu dan kulitnya. Dengan begitu kamu bisa mendapat penghasilan double.

Modal Alat:

Kandang, mesin cukur, pemotong rumput, dan alat pendukung lainnya.

Modal Bahan:

Kambing, pakan dedak atau rumput, vitamin atau obat untuk kambing agar sehat.

Target Pasar:

Penjual daging kambing dipasar, penjual menu daging kambing diresto atau rumah makan.

13. Budidaya Ikan Gurame

Untuk mendirikan bisnis budidaya ikan gurame sebenarnya bisa kamu lakukan dengan modal kurang dari 100 juta. Namun dengan 100 juta ini kamu bisa membuat usaha besar-besaran.

Modal Alat:

Lahan yang cukup luas, kolam tembok, air, listrik atau genset dan lainnya.

Modal Bahan:

Bibit gurame, pakan, vitamin serta obat-obatan lainnya.

Target Pasar:

Pedagang ikan dipasar, toko swayalan, supermarket, masyarakat sekitar.

14. Studio Foto

Selanjutnya kamu juga bisa mendirikan usaha studio foto. Seperti yang kita tahu, bahwa dibeberapa desa masih kurang akan kebutuhan untuk kepentingan memotret. Baik untuk keperluan dokumen maupun keperluan keluarga.

Modal Alat:

Ruangan standar studio foto, kamera, aksesoris tambahan, listrik dan lainnya.

Modal Bahan:

Modal bahannya tidak jauh dengan modal alat seperti kamera serta kemampuan atau skill dalam memotret dan mengedit.

Target Pasar:

Target konsumennya sangatlah luas, hampir dari seluruh kalangan masyarakat yang membutuhkan jasa tersebut.

15. Bertani dengan Hidroponik

Kemudian dengan modal 100 juta, kamu bisa menyewa halaman yang luas untuk keperluan bertanam hidroponik. Terlebih jika tempatnya memiliki suhu serta suasana yang asri akan lebih bagus.

Modal Alat:

Ruang atau halaman, paralon, sterofoam, arang, dan lainnya.

Modal Bahan:

Bibit berbagai macam tanaman seperti, kangkung, bayam, sawi, dan lainnya

Target Pasar:

Pedagang pasar, didistribusikan ke toko swalayan, masyarakat sekitar.

16. Penginapan

Kemudian kamu juga bisa mendirikan bisnis penginapan dengan konsep semenarik mungkin. Terlebih jika letaknya dekat dengan tempat rekreasi alam.

Modal Alat:

Bangunan penginapan, listrik, air, dan perlengkapan lainnya

Modal Bahan:

Kasur, bantal, meja, kursi, ayunan bersantai, kompor gas dan juga alat lainnya.

Target Pasar:

Turis lokal maupun non lokal atau turis internasional

17. Budidaya Lobster Air Tawar

Selanjutnya dengan modal 100 juta, kamu bisa mendirikan bisnis lobster air tawar. Hewan ini memiliki potensi yang tinggi untuk disuplai ke resto ataupun rumah makan.

Modal Alat:

Ruangan, kolam tembok, pompa air, jaring, serokan dan alat lainnya.

Modal Bahan:

Benih lobster, pakan lobster, obat dan vitamin.

Target Pasar:

Rumah makan, restoran eropa, restoran asia.

18. Keramba Jaring Apung Ikan Kerapu

Jika desa tersebut terletak dekat dengan pantai, maka kamu bisa membuat usaha keramba apung ikan kerapu dipesisir pantai. Karena harga ikan kerapu mahal jika dijual ke berbagai resto di kota-kota besar.

Modal Alat:

Jaring, tong apung, tali tambang, genset, dan alat lainnya.

Modal Bahan:

Benih ikan kerapu, pakan, obat dan vitamin ikan.

Target Pasar:

Resto, rumah makan yang menyediakan menu berbagai ikan kerapu.

19. Rental Studio Band atau Musik

Kemudian rental studio band atau musik. Kamu bisa mendirikan studio musik dengan berbagai perlengkapan didalamnya.

Modal Alat:

2 ruangan studio, kipas angin atau AC mini, karpet dan peredam suara.

Modal Bahan:

Berbagai jenis alat musik seperti gitar, bass, keyboard, drum, speaker, ampli dan lainnya.

Target Pasar:

Kalangan anak muda yang gemar memainkan alat musik.

20. Rental Kendaraan

Jika desa tersebut terletak dikawasan tempat rekreasi. Maka dengan modal 100 juta ini kamu bisa menyediakan kendaraan motor untuk direntalkan pada turis internasional atau domestik.

Modal Alat:

Garasi, kendaraan motor, servis rutin

Modal Bahan:

Kendaraan motor, bensin, STNK, serta helm.

Target Pasar:

Setiap turis internasional maupun domestik

Akhir Kata

Demikian yang dapat saya sampaikan dari beberapa referensi usaha di desa modal 100 juta. Tentunya referensi atau contoh diatas tadi bisa kamu pilih dan tentukan secara bijak. Sekian dulu untuk artikel hari ini. Semoga bisa bermanfaat dan membantu tentunya. Terimakasih.

Seorang penulis konten bisnis dan financial yang sudah aktif sejak tahun 2017. Terimakasih sudah membaca tulisan saya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: