20 Situs Dropship Terpercaya Tanpa Modal Bayaran Tinggi

Gambar Dibuat dengan Canva Pro | Situs Dropship Terpercaya

Beberapa situs dropship terpercaya di internet yang saya rekomendasikan yaitu: Dusdusan.com, Camou.co.id, WinMarket.ID & masih banyak lagi.

Buat kamu yang ingin buka usaha dengan konsep dropship, ini adalah rekomendasi saya yang bisa kamu coba gunakan untuk dukung bisnis kamu.

Situs Dropship Terpercaya Tanpa Modal

Sebagai dropshipper biasanya akan menjual barang yang dimiliki pihak penyuplai atau biasa disebut supplier. Maka kamu akan diberikan barang untuk kemudian dijual lagi.

Tentunya sebagai dropshipper ini, kamu dapat menjual barang milik supplier tanpa harus membelinya terlebih dulu. Cara berjualan seperti ini mudah untuk dilakukan.

Namun apakah kamu sudah tau beberapa situs dropship yang terpercaya? Jika belum, silahkan simak beberapa poin berikut ini yaa.

1. Dusdusan.com

Situs dropship pertama ini menjual barang atau produk yang rata-rata berhubungan dengan peralatan rumah tangga.

Produk yang disediakan seperti alat memasak, peralatan bayi, serta produk peralatan rumah tangga lainnya.

2. Camou.co.id

Toko online dropship selanjutnya adalah Camou. Situs dropship ini berfokus pada penjualan berbagai jenis sendal serta aksesoris sendalnya pun tersedia di toko ini.

Produk-produk yang tersedia berupa macam-macam jenis. Mulai dari banyak varian warna dan model. Perlu diketahui toko ini menjual baik sendal pria maupun wanita.

3. WinMarket.ID

WinMarket sendiri merupakan situs e-Commerce yang terdapat program dropship didalamnya. WinMarket sendiri dipelopori oleh PT. Bimasakti Multi Sinergi di Yogyakarta.

Situs dropship ini pun memiliki berbagai macam jenis produk, kategori produk. Dan tentunya telah bekerjasama dengan berbagai outlet online sebanyak 93.000 toko.

4. Tanah Abang Market

Kemudian ada situs Tanah Abang Market, yang mana situs dropship ini terinspirasi dari Pasar Tanah Abang. Pasar ini, banyak terdapat jenis produk atau barang tekstil disana.

Dengan begitu, situs ini pun menyediakan ribuan produk tekstil. Tentunya untuk kembali dijual dengan berbagai sistem dan salah satunya adalah sistem dropship.

5. Dropshipaja.com

Selanjutnya ada situs Dropshipaja.com yang menawarkan berbagai macam produk. Produk yang dipesan pun dapat dicustom sesuai keinginan konsumen atau pembeli.

Pre Order adalah sistem yang digunakan pada situs dropship ini. Proses pengiriman dari situs dropship ini terbilang cukup cepat, yaitu kurang dari 3 hari prosesnya.

6. Supplier.ID

Supplier.ID merupakan salah satu situs dropship yang menjual berbagai macam produk atau barang. Keuntungan yang bisa kamu dapatkan cukup besar looh.

Terlebih jika kamu rajin, keuntungan yang bisa didapatkan mulai dari 20% hingga 70% dari produk yang terjual. Dengan begitu, kamu harus meningkatkan penjualannya.

7. Evermos.com

Situs atau aplikasi dropship selanjutnya adalah Evermos. Dengan menyediakan berbagai macam produk maupun barang termasuk kebutuhan muslim pun banyak tersedia.

Kamu bisa mendaftarkan diri sebagai dropshipper tanpa pungutan biaya keanggotaan atau biaya pendaftaran. Dan pastinya kamu bisa mendapatkan komis perbulannya.

8. Tokolemone.com

Situs ini merupakan toko online resmi milik dari PT. Lemone Surya Indonesia. Dan bergerak pada bidang garmen dan menyediakan berbagai macam pakaian spandek.

Disamping kamu mendapatkan komisi langsung dari tokolemone.com ini. Kamu pun akan diberikan kemudahan seperti garansi, mudah terjual, harga yang terbaik.

9. Usahareseller.com

Situs dropship terpercaya ini menyediakan berbagai macam jenis model pakaian. Mulai dari pakaian balita hingga dewasa pun tersedia.

Dengan begitu, kamu bisa mematok harga sendiri. Fungsinya untuk menyesuaikan harga dengan keadaan pasar yang sedang berjalan di masyarakat.

10. Dropshipper.co.id

Selanjutnya adalah Dropshipper.co.id yang berpusat di Sentra Produksi Cibaduyut Kota Bandung. Situs ini fokus menyediakan berbagai macam produk fashion.

Produk fashion ini banyak dipasarkan diberbagai aplikasi e-Commerce maupun aplikasi media sosial. Dengan jaminan harga murah serta tersedia juga retur garansi.

11. Tokook.id

Tokook.id ini merupakan situs ataupun aplikasi yang menjual berbagai macam produk. Yang tentunya dapat kamu jual kembali sebagai reseller ataupun dropship.

Tanpa bayar biaya-biaya keanggotaan atau apapun itu. Kamu bisa mengaksesnya secara gratis dan juga telah menyediakan suppliersupplier tangan pertamanya looh.

12. Rumahdropship.com

Rumahdropship.com ini merupakan platform yang dapat membantu menyediakan berbagai macam produk. Tentu untuk memudahkan kamu sebagai reseller dan dropshipper.

Rumahdropship.com ini menyediakan produk siap jual dari supplier Jakmall (Gudang Pick n Go). Yang mana supplier ini sudah terpercaya dalam menyediakan sistem dropship.

Situs yang berfokus juga untuk membantu para dropshipper. Bertujuan bisa dropship dengan resi otomatis dari produk-produk Jakmall yang dijual di marketplace.

13. Selleri.id

Ini merupakan aplikasi ataupun situs reseller dan dropship. Yang tentu cocok untuk kamu yang ingin berjualan barang online tanpa modal. Produk yang tersedia pun banyak looh.

Contohnya seperti produk pakaian atau fashion baik pria maupun wanita. Kemudian ada juga produk-produk kecantikan, kesehatan hingga peralatan rumah tangga.

14. Adaspace.id

Kemudian Adaspace.id ini menyediakan berbagai macam produk mainan anak yang tentu bisa kamu jual lagi. Dengan menjadi reseller atau dropshipper tanpa modal.

Selain bisa menjual kembali barang dari supplier, kamu pun gratis register, resi otomatis, tidak perlu stok barang.

15. Jakartagrosir.com

Situs dropship selanjutnya adalah jakartagrosir.com yang menyediakan berbagai macam jenis fashion. Seperti contohnya seperti pakaian, tas, celana, jaket dan lainnya

16. Resellerdropship.com

Merupakan suatu platform yang fokus melayani metode penjualan berupa dropship dan reseller. Dengan memiliki ribuan member yang tersebar diberbagai marketplace.

Situs yang memiliki ataupun menyediakan kurang lebih 6000 model produk fashion. Kategori yang tersedia yaitu, sepatu, tas, dompet, jaket, sweater hingga aksesoris lain.

17. Sahabatdropshipper.com

Jika kamu berniat ingin usaha dropship tanpa menyetok barang dan bebas biaya registrasi. Maka kamu bisa mencoba situs ini dengan ratusan jenis barang yang ada.

Dengan supplier yang tepat dan terpercaya kamu bisa memilih barang yang ingin kamu dropship nantinya. Contoh produk seperti tas, kaos, jaket hingga sepatu looh.

18. Baleomol.com

Situs ini merupakan situs penjualan dengan sistem dropship dan reseller. Jika kamu bergabung dengan supplier ini, maka kamu bebas dikenakan biaya admin.

Kemudian situs ini juga menyediakan berbagai macam produk yang tak kalah banyak looh. Yang disediakan meliputi pakaian, aksesoris, buku-buku, hingga ponsel.

19. Tokodistributor.com

Selanjutnya pun sama halnya seperti situs sebelumnya. Yang tentu tidak ada biaya keanggotaan atau biaya berlanganan yang biasanya per 3 bulan hingga 1 tahun.

Situs dropship dan reseller ini menyediakan beragam kategori. Seperti kecantikan, alat tulis & buku, makanan & minuman, elektronik, fashion bahkan hingga otomotif.

20. Tanahabang.com

Dan situs terakhir ini sama dengan situs sebelumnya. Yang mana Tanah Abang Market sama-sama menjual produk jenis garmen.

Yang disediakan Tanahabang.com ini adalah baju tidur, baju hamil, kemeja, batik dan lainnya. Kemudian supplier memberikan harga grosir tanpa ada biaya langganan.

Akhir Kata

Demikian beberapa situs dropship terpercaya yang bisa kamu coba. Tentu dengan berjualan rajin, maka kamu dapat menambah penghasilan dari dropship tersebut.

Semoga berbagai situs diatas bermanfaat yaa. Mohon maaf apabila ada kesalahan dalam penulisan artikel ini.

Seorang penulis konten bisnis dan financial yang sudah aktif sejak tahun 2017. Terimakasih sudah membaca tulisan saya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: