Kenapa Akun Shopee Error dan Logout Sendiri? Coba Ini!

Kenapa Akun Shopee Error dan Logout Sendiri

Kenapa akun shopee error dan logout sendiri? Ada beberapa faktor yang menyebabkan akun Shopee error dan logut sendiri. Faktor penyebabnya bisa dari server Shopee atau bahkan mungkin karena masalah jaringn di ponsel kamu.

Walau begitu, kamu akan temukan solusi mudahnya di sini. Cara atasu akun shopee yang erro dan sering logout sendiri ini ternyata cukup mudah.

Kamu bisa lakukan setting ulang aplikasi atau pun dengan cara bersihkan cache pada perangkat ponsel kamu dengan baik.

Semua pembahasan artikelnya akan saya bahas secara lengkap di sini.

Kenapa Akun Shopee Error dan Logout Sendiri?

Seperti yang saya katakan diatas tadi, ada beberapa faktor yang memungkinkan menjadi penyebab Shopee menjadi error. Namun dari sekian banyaknya faktor penyebab tersebut, saya memiliki beberapa faktor yang sangat memungkin menjadi penyebabnya. Penasaran? Yuuk langsung saja simak uraian ini:

1. Server Down

Kemungkinan yang pertama adalah server down, kondisi ini sebenarnya sangat wajar dan sering terjadi pada beberapa aplikasi yang memiliki ukuran file besar serta terdapat banyak fitur. Terlebih aplikasi ini banyak penggunanya, maka dari itu sangat wajar apabila aplikasi e-Commerce Shopee ini menjadi error.

Dengan banyaknya fitur serta banyaknya pengguna, menjadikan aplikasi Shopee menurun kinerjanya. Karena digunakan oleh banyak orang, baik itu sebagai seller atau penjual maupun pengguna biasa sebagai konsumen. Oleh karena itu, sangat masuk akal jika server down ini jadi penyebab Shopee error.

2. Jadwal Maintenance

Selanjutnya penyebab Shopee error dan logout sendiri ini, biasanya disebabkan karena aplikasi Shopee sedang dalam masa atau jadwal maintenance. Karena jadwal maintenance ini biasanya dilakukan pada saat waktu tertentu yang minim pengguna sedang mengakses aplikasi e-Commerce Shopee tersebut.

Sedangkan maintenance pada aplikasi sendiri merupakan salah satu bentuk teknis perawatan atau pemeliharaan pada suatu aplikasi. Mulai dari pemeriksaan fungsional, servis, penggantian beberapa sistem. Yang intinya sesi ini bertujuan agar fitur-fitur dalam aplikasi e-Commerce Shopee berjalan lancar.

3. Akun di Hack

Lalu faktor penyebab dalam aplikasi Shopee yang error atau tiba-tiba logout sendiri ini mungkin karena akun Shopee telah di hack. Karena jika kamu sudah mencoba melakukan berbagai solusi untuk login kembali, tapi masih tidak dapat mengakses aplikasi Shopee maka kemungkinan akun telah di hack.

Maka dari itu jika kamu ingin mengakses aplikasi pada berbeda perangkat maka kamu harus berhati-hati jika hendak menginput username dan password. Karena bisa saja perangkat yang kamu gunakan tidak aman. Untuk memperbaikinya kamu dapat menggunakan fitur lupa password untuk ganti password.

4. Data Cache Menumpuk

Kemudian data cache yang menumpuk juga bisa menjadi salah satu faktor. Tentunya yang membuat aplikasi Shopee menjadi error bahkan sampai-sampai akun Shopee menjadi logout atau keluar sendiri. Ini biasanya dikarenakan data atau file cache pada aplikasi Shopee sudah banyak dan menumpuk.

Dengan begitu, aplikasi Shopee pada ponsel menjadi tidak maksimal kinerjanya dan terjadi error. Seperti yang kita ketahui, bahwa aplikasi Shopee ini terbilang sangat banyak berbagai fitur di dalamnya. Fitur-fitur tersebut yang memiliki banyak data cache, terlebih jika ada update-an terbaru seperti event-event.

5. Koneksi Internet Buruk atau Tidak Stabil

Dan kemungkinan penyebab dari errornya aplikasi e-Commerce Shopee di karenakan buruknya koneksi internet yang kamu gunakan pada saat mengakses aplikasi Shopee tersebut. Shopee ini merupakan salah satu aplikasi e-Commerce yang memiliki ukuran aplikasi yang besar dan banyak sekali fitur di dalamnya.

Oleh karena itu, sebaiknya kamu menggunakan koneksi jaringan internet yang baik serta stabil pada saat mengakses aplikasi Shopee . Itu semua bertujuan agar kamu mengalami pengalaman baik saat kamu menggunakan Shopee dan juga agar aplikasi pun berjalan maksimal dengan koneksi internet yang stabil.

Cara Atasi Akun Shopee Error dan Logout Sendiri

Setelah uraian di atas tadi, kamu jadi mengetahui beberapa kemungkinan yang berpotensi menyebabkan errornya aplikasi e-Commerce Shopee hingga logout dengan sendirinya. Informasi selanjutnya ini, saya akan menyebutkan serta menguraikan cara mengatasi atau solusi dari permasalah Shopee tersebut.

Dengan banyaknya faktor kemungkinan yang berpotensi membuat error aplikasi Shopee. Maka ada banyak juga solusi untuk memperbaiki permasalahan tersebut. Jadi tenang saja dan langsung simak beberapa poin solusi atau cara mengatasinya dibawah ini:

1. Setting Aplikasi pada Ponsel

Yang pertama adalah dengan cara mengatur pada menu “Setting” pada perangkat ataupun ponsel. Kamu bisa mencari dan pilih menu “Pengaturan Aplikasi” lalu cari aplikasi Shopee. Jika kamu sudah menemukan aplikasi Shopee, maka selanjutnya pilih dan klik menu “Bersihkan Memori”.

Kenapa akun shopee error dan logout? Jika permasalahan tersebut masih terjadi dan apabila hal di atas tersebut sudah kamu lakukan, maka kamu bisa mencoba membuka kembali aplikasi Shopee. Biasanya dengan cara tersebut bisa berhasil dan tentu aplikasi akan berjalan normal seperti sedia kala lagi.

2. Instal Ulang Aplikasi

Lalu cara mengatasi atau solusi yang kedua, untuk permasalahan aplikasi Shopee yang error ini adalah dengan cara instal ulang aplikasi Shopee pada ponsel atau perangkat kamu. Cukup dengan melakukan uninstal aplikasi Shopee terlebih dulu. Jika sudah, kemudian unduh pada Paly Store dan instal kembali.

Jika aplikasi Shopee sudah terinstal atau terpasang kembali, kamu tinggal pilih dan tekan menu aplikasi Shopee. Kemudian login terlebih dulu menggunakan akun Gmail, Facebook, atau Nomor Ponsel. Dengan begitu, aplikasi Shopee pada ponsel kamu biasanya akan dapat beroperasi secara normal kembali.

3. Bersihkan Data Cache

Untuk kamu yang aplikasi Shopee sering mendadak logout sendiri, kamu bisa mencoba solusi atau cara mengatasi berikut ini. Yaitu dengan cara coba menghapus atau bersihkan data cache untuk aplikasi Shopee. Karena jika data cache sudah menumpuk, maka akan membuat aplikasi menjadi error dan lemot.

4. Menghubungi Call Center Shopee

Jika kamu sudah mencoba 3 cara mengatasi di atas tadi, tetapi tetap saja nihil atau tidak berhasil. Maka kamu harus mencoba dengan solusi berikut, yaitu dengan menelepon Call Center Shopee dengan nomor telepon 1500702. Dengan begitu, kamu dapat menanyakan perihal aplikasi Shopee yang error tersebut.

5. Mengirim Keluhan pada E-mail Resmi Shopee

Apabila masih saja tidak membantu, kamu juga bisa mengirimkan keluhan kamu perihal aplikasi Shopee yang error dan sering logout mendadak. Kamu kirimkan keluhan tersebut pada alamat e-mail Shopee yaitu support@shopee.co.id dan kamu harus menunggu kurang dari 24 jam atau lebih untuk diproses.

Kesimpulan

Demikianlah infomasi yang dapat saya sampaikan mengenai kenapa akun shopee error dan logout sendiri. Bahwa pada dasarnya setiap aplikasi pasti memiliki kekurangan di dalam sistemnya. Entah itu kesalahan data pada aplikasi ataupun kesalahan pada perangkat yang digunakan untuk mengaksesnya.

Namun dengan adanya beberapa informasi faktor penyebab serta cara mengatasi atau solusinya di atas tadi. Kamu jadi lebih mengetahui cara untuk menghindari dan menanggulangi jika terjadi error lagi pada aplikasi Shopee. Jangan lupa untuk share atau bagikan pada teman dan keluarga yaa.. Terimakasih

Seorang penulis konten bisnis dan financial yang sudah aktif sejak tahun 2017. Terimakasih sudah membaca tulisan saya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: