12 Ide Bisnis Sayuran yang Laris dengan Konsep Modern

Ide bisnis sayuran

Ide bisnis sayuran dengan konsep yang modern contohnya seperti cap cay kuah ayam, cap cay udang, sayur bayam seafood hingga sayur bening suki.

Bisnis sayuran ini memang cukup banyak penggemarnya. Apalagi jika dikemas dengan bentuk yang modern. Makanan yang tadinya biasa saja akan punya nilai jual yang lebih tinggi.

Buat kamu yang selama ini masih merasa bingung mau bisnis sayuran tapi bingung mau jual sayur apa, berikut ini saya tulis daftar jenis-jenis sayurannya.

Ide Bisnis Sayuran yang Laris

Kesadaran masyarakat dalam meningkatkan mutu hidup sehat saat ini sangat banyak dilakukan. Dengan upaya meningkatkan konsumsi makanan alami seperti berbagai jenis sayuran.

Apakah kamu sadar bahwa ini merupakan suatu peluang bisnis? Yaapp, dengan begitu kamu bisa menjadikannya suatu usaha. Tentunya dibidang kuliner berbahan dasar sayuran.

Meningkatnya perdagangan dari permintaan sayuran di pasar. Menjadikan bisnis sayuran ini sebagai salah satu usaha laris. Simak saja beberapa ide bisnis sayuran berikut ini:

1. Cap Cay Kuah Ayam

Ide bisnis kuliner sayuran pertama adalah Cap Cay Kuah. Sayur Cap Cay Kuah ini terdiri dari berbagai bahan dasar jenis sayuran dan daging ayam serta tambahan irisan bakso sapi atau sosis.

Kamu bisa menjualnya secara pesan online maupun secara offline. Upaya untuk meningkatkan penjualan salah satunya dengan kamu membuat konsep semenarik mungkin pada tempat.

2. Cap Cay Udang

Masih dengan olahan sayur cap cay, namun kali ini dipadukan dengan daging udang. Untuk beberapa orang pecinta makanan udang, pasti akan tertarik untuk merasakan Cap Cay Udang ini.

3. Sayur Bayam Seafood

Kemudian ada juga Sayur Bayam Seafood, menu masakan sayur ini merupakan inovasi dari sayur bayam pada umumnya. Menu sayur bayam ini bisa kamu kombinasikan dengan jenis seafood.

Seperti tambahan bahan seafood berupa udang, daging kerang dan lainnya. Tentu menu ini akan menarik minat konsumen karena menu ini cukup unik.

4. Sayur Bayam Jagung

Sayur bayam ini dipadukan dengan jagung yang sudah diserut. Menu sayur bayam jagung ini sangat cocok disantap ketika sarapan ataupun makan malam saat musim hujan.

Karena sayur bayam jagung ini terbilang menu khusus ketika musim hujan tiba. Karena dengan udara dingin, sayur bayam jagung ini sangat cocok untuk dinikmati.

5. Sayur Sop Jagung Telur

Sayur sup dengan berbagai macam jenis sayuran didalamnya. Mulai dari wortel, seledri hingga jagung ini dipadukan dengan telur serta beberapa bahan pendukung lainnya.

Biasanya menu sayur sup jagung telur ini, kadang kamu jumpai diberbagai warung nasi bahkan dirumah makan.

6. Sayur Oyong Sawi Kemangi

Olahan sayur berikutnya ini memiliki aroma yang enak. Begitu pun rasanya, sayur ini berbahan dasar oyong, sawi putih, dan daun kemangi serta bahan bumbu pendukung lainnya.

Namun dalam proses pengolahannya, daun kemangi dimasukkan pada sayur saat akan matang. Ini bertujuan agar aroma dari daun kemangi tidak hilang pada saat dimasak.

7. Sayur Selada Air, Bakso dan Tahu Putih

Kemudian ada sayur berbahan dasar selada air dan bahan pendukung seperti bakso serta tahu putih. Pengolahannya ini cukup mudah dan tidak memerlukan banyak waktu looh.

8. Sayur Sop Ayam Lobak

Diantara kalian pasti banyak yang selalu request untuk dibuatkan sayur sop ayam dengan irisan lobak. Dengan bahan dasar dan pendukung yang tentu sangat mudah didapat.

Menu sayur sop ini merupakan salah satu menu sayur yang sering dibuat dirumahan.

9. Sayur Caisim Tahu Putih

Selanjutnya ada menu sayur caisim tahu putih, banyak yang mengatakan bahwa menu sayur ini berasal dari Tionghoa atau Cina. Seperti sayur pada umumnya, sayur ini memiliki rasa gurih.

10. Sayur Buncis Udang

Buncis yang termasuk golongan kacang-kacangan ini, sangat nikmat saat dijadikan sayur. Terlebih jika ditambahkan beberapa udang dan irisan cabai rawit yang menggugah selera.

11. Sayur Sop Pengurang Lemak

Kemudian ide bisnis sayuran selanjutnya adalah sayur sop pengurang lemak. Karena sayur sop ini memiliki bahan dasar yang dapat mengurangi lemak.

Dikarenakan bahannya ini terdiri dari sayur brokoli, wortel, jamur, dan lainnya. Dengan begitu, ini merupakan menu cocok untuk kamu yang menjalani program diet.

12. Sayur Bening Suki

Nahh ide menu sayur terakhir adalah sayur bening yang berbahan dasar bayam, wortel dan jagung. Dikombinasikan dengan varian hot pot Thailand yaitu Suki.

Ini merupakan bentuk inovasi dari menu sayur bening. Dengan begitu, ini bisa menjadi salah satu ide atau rekomendasi menu.

Resiko Jualan Sayuran

Namun dengan berjualan sayur dan juga menu-menu olahan sayur ini. Kamu harus memerhatikan celah resiko yang dapat muncul dnegan mudah.

Ada beberapa resiko yang harus kamu ketahui, tentunya ini merupakan bentuk antisipasi kamu sebagai pelaku usaha atau bisnis sayuran.

Berikut ini beberapa poin resiko yang harus kamu ketahui. Guna antisipasi kerugian saat berbisnis sayuran.

1. Sayur Mudah Layu

Seperti yang kamu tahu, bahwa hampir semua jenis sayuran ini mudah layu apabila terkena sinar matahari.

Dengan begitu, ini harus menjadi perhatian kamu untuk mengakali agar sayuran tidak mudah layu.

2. Menu Mengandung Santan Mudah Basi

Kemudian jika kamu bisnis berjualan berbagai macam menu sayuran. Sebisa mungkin hindari menggunakan santan karena dapat membuat menu tersebut mudah asam atau basi.

Antisipasinya, kamu harus menyediakan menu tersebut secukupnya. Ini bertujuan agar tidak mubadzir.

3. Tidak Dapat Menjual di Siang Hari

Seperti poin nomor 1, bahwa sayuran tidak kuat dengan suhu atau udara panas. Maka dari itu, kamu tidak dapat menjualnya pada waktu siang hari.

4. Supplier dengan Kualitas Sayur Kurang Bagus

Pada poin ini, mengharuskan kamu memilih pihak supplier secara tepat. Karena ada beberapa supplier yang malah mengirimkan sayuran dengan keadaan kurang segar atau buruk.

5. Konsumen yang Melakukan Penawaran Harga

Selanjutnya adalah resiko saat berjualan sayuran ini. Kamu akan sering mendapatkan konsumen yang melakukan penawaran dengan nilai harga yang cukup jauh.

6. Masakan Sayuran Tidak Baik untuk Dipanaskan Kembali

Kemudian untuk bisnis berbagai macam kuliner terutama sayuran. Perlu kamu ketahui, bahwa masakan sayuran tidak dapat dipanaskan kembali.

Karena hal, ini dapat merusak gizi yang terdapat dalam menu makanan tersebut.

7. Tingkat Persaingan Tinggi

Banyaknya orang yang menggeluti bisnis sayuran, menjadikan kamu harus memiliki strategi tersendiri. Tentu ini bertujuan agar usaha sayuran kamu kuat bertahan dengan para kompetitor.

Tips Jualan Sayuran Agar Laris

Namun tenang saja, dengan resiko diatas tentu membutuhkan beberapa tips jualan sayuran agar laris.

Agar bisnis sayuran kamu laris. Bahkan bisa menjadi pemimpin pasar dilingkungan atau dibidang bisnis yang kamu jalani. Berikut ini adalah beberapa tips untuk jualan sayur laris.

1. Pilih Supplier Sayuran yang Tepat

Tips pertama ini wajib kamu lakukan jika ingin mendapat pasokan sayuran yang bagus, bersih dan segar.

2. Sayuran Dikemas Baik

Dikemas dengan baik disini, artinya ketika kamu akan menjual sayuran maka lebih baik jika sayuran tersebut kamu kemas. Ini bertujuan agar konsumen tertarik dengan sayuran yang bersih.

3. Toko atau Lapak Bersih

Nah yang menentukan larisnya jualan sayur adalah faktor kebersihan toko atau lapak. Disamping kebersihan sayur itu sendiri. Dengan begitu, konsumen akan nyaman berbelanja.

4. Berikan Harga yang Pantas

Harga yang pantas disini, maksudnya adalah kamu harus bisa memberikan harga sesuai kualitas sayur yang kamu jual.

5. Berikan Pelayanan Terbaik

Kesuksesan bisnis tidak terlepas dari sipelaku usaha memberikan pelayanan terbaik pada konsumennya. Karena itu merupakan kesan konsumen akan merasa dihormati.

6. Menyediakan berbagai Macam Sayuran

Kemudian tips selanjutnya adalah dengan kamu menyediakan berbagai macam sayuran. Karena kebanyakan konsumen lebih memilih berbelanjan di toko yang lebih komplit atau lengkap.

7. Siapkan Cara agar Sayur Tetap Segar

Upaya yang kamu lakukan agar sayur tetap segar adalah dengan cara menyimpannya dalam box sterofoam. Atau direndam dalam air segar.

Akhir Kata

Demikian informasi tentang ide bisnis sayuran yang dapat saya sampaikan. Semoga beberapa informasi atau rekomendasi diatas dapat menjadi acuan bisnis sayuran kamu yaa.

Seorang penulis konten bisnis dan financial yang sudah aktif sejak tahun 2017. Terimakasih sudah membaca tulisan saya di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Menarik: