Ebisnis.co.id
Beranda e-Wallet Cara Top Up DANA di BCA Mobile, KlikBCA dan ATM BCA

Cara Top Up DANA di BCA Mobile, KlikBCA dan ATM BCA

Cara top up DANA di BCA Mobile saat ini memang lebih praktis dan hal ini menjadi pilihan para pengguna DANA. Tanpa perlu pergi-pergi kamu sudah bisa melakukan top up kapanpun dan dimanapun, yang terpenting mempunyai smartphone, m-BCA dan koneksi internet.

Siapa yang tak tahu dengan DANA? Sebuah aplikasi dompet digital yang sangat populer serta menjadi pilihan sebagian besar orang karena lebih praktis dan banyak promo menarik. Untuk menggunakannya sebagai alat transaksi tentunya kamu harus melakukan top up terlebih dulu, berikut caranya:

Cara Daftar Akun DANA

Cara untuk top up DANA saat ini memang sangat mudah dan praktis, tapi jika kamu belum punya akun DANA dan ingin mempunyainya tentu saja kamu bisa mendaftar terlebih dulu. Kamu bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan.

Akun DANA sendiri terdapat dua pilihan, yaitu Basic dan Premium. Apa saja perbedaannya dan bagaimana cara mendaftarnya?

1. Akun DANA Basic

Yang pertama terdapat akun DANA Basic, yang merupakan sebuah akun yang akan kamu peroleh ketika pertama kali mendaftar akun DANA. Yang mana akun tersebut sudah bisa kamu gunakan untuk melakukan transaksi, tapi untuk fitur limit saldo maksimalnya sendiri hanya Rp 2 juta.

Untuk mendaftarkannya sendiri sangat mudah, yang terpenting kamu sudah mengunduh dan menginstall aplikasi DANA melalui Play Store ataupun App Store. Jika sudah berhasil kamu unduh bisa melakukan langkah-langkah berikut ini:

  • Buka aplikasi DANA yang sudah kamu install tersebut, kemudian pilih menu Daftar.
  • Kamu bisa lanjut memasukkan nomor ponsel yang aktif, nomor tersebut nantinya akan menjadi ID dari akun DANA kamu.
  • Nantinya pihak DANA akan mengirimkan kode OTP untuk melakukan konfirmasi dan verifikasi. Kamu bisa memasukkan kode token atau OTP tersebut.
  • Masukkan nama lengkap kamu sesuai dengan KTP.
  • Buat PIN DANA menggunakan 6 digit angka, selalu ingat PIN tersebut karena akan selalu kamu gunakan untuk melakukan login.
  • Ulangi PIN yang sudah kamu buat untuk melakukan konfirmasi.
  • Selesaikan proses pendaftarannya.

2. Akun DANA Premium

Kemudian yang kedua adalah akun DANA Premium yang bisa kamu peroleh setelah mendapatkan akun DANA Basic. Tapi, kamu harus melakukan upgrade terlebih dulu ke akun DANA Premium. Jenis dari akun satu ini memang memberikan cukup banyak manfaat dan fitur.

Misalnya saja limit saldo yang mencapai Rp 10 juta serta memperoleh fitur transfer ke beberapa rekening bank. Lalu, bagaimana cara untuk mengupgradenya?

  • Buka DANA yang ada pada smartphone kamu.
  • Pilih saja menu Verifikasi Akun Anda.
  • Kamu bisa mengunggah foto KTP yang terlihat jelas.
  • Jangan lupa untuk melakukan selfie dengan memegang KTP.
  • Tap opsi Kirim kemudian tunggu saja hasil verifikasinya.

Cara Top Up DANA di BCA Mobile

Pada dasarnya, melakukan top up DANA ada banyak cara, salah satunya adalah menggunakan BCA Mobile karena lebih praktis. Kamu cukup menggunakan aplikasi m-banking BCA. Berikut adalah langkahnya:

  • Hal pertama yang perlu kamu lakukan tentu saja mengunduh dan install aplikasi m-BCA terlebih dulu. Setelah berhasil mengunduhnya, kamu bisa buka aplikasi tersebut.
  • Masuk ke dalam menu m-BCA kemudian masukkan kode akses yang sudah kamu buat.
  • Tap m-Transfer kemudian pilihlah opsi BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor virtual account DANA kamu, untuk nomornya sendiri kamu harus menuliskan 3901 ditambah nomor HP kamu yang sudah terdaftar pada DANA. Contohnya adalah 3901081639xxxx.
  • Masukkan nominal yang ingin kamu top up dan tap OK.
  • Masukkan PIN m-BCA kamu dan selesaikan transaksinya.

Top Up DANA via BCA Mobile SIM Toolkit

Selain menggunakan BCA Mobile m-BCA, kamu juga bisa menggunakan cara satu ini yang diakses dengan SIM Toolkit. Cara ini juga cukup praktis, kamu bisa langsung saja melakukan beberapa langkah berikut ini:

  • Kamu bisa memilih menu m-BCA pada SIM card.
  • Kemudian carilah menu m-Payment dan tap opsi Others.
  • Jika sudah masuk ke halaman tersebut, ketikkan TVA kemudian tap OK.
  • Kamu bisa memasukkan nomor virtual DANA yang akan dilakukan top up. Untuk nomor virtualnya juga sama yaitu 3901 diikuti dengan nomor HP kamu yang sudah terdaftar pada aplikasi tersebut.
  • Ketikkan nominal isi saldo yang kamu inginkan.
  • Masukkan PIN BCA kamu.
  • Nantinya kamu akan mendapatkan SMS konfirmasi.

Cara Top Up DANA via KlikBCA

Selain menggunakan cara top up DANA di BCA Mobile, kamu juga bisa menggunakan KlikBCA untuk cara pengisian saldonya. Terlebih jika kamu tidak punya aplikasi m-banking BCA. Caranya juga cukup mudah, kamu bisa melakukan langkah berikut ini:

  • Langkah pertama, kamu bisa masuk ke dalam akun KlikBCA.
  • Kemudian cari saja menu Transfer dan pilih opsi Transfer ke BCA Virtual Account.
  • Pada bagian kolom, kamu bisa memasukkan nomor virtual account dari DANA. Untuk nomornya sendiri tetap saja yaitu 3901 dan ikuti dengan nomor HP kamu yang sudah terdaftar.
  • Masukkan nominal isi ulangnya.
  • Selesaikan transaksi tersebut sesuai dengan panduannya.

Cara Top Up Dana via ATM BCA

Selain menggunakan smartphone, kamu juga bisa melakukan top up DANA melalui ATM BCA terdekat, terlebih jika kamu tbelum membuat akun m-BCA ataupun internet banking BCA. Berikut, langkah-langkahnya:

  • Kamu bisa langsung datang ke ATM BCA yang terdekat.
  • Jika sudah sampai ATM, langsung saja masukkan kartu ATM BCA kamu kemudian masukkan nomor PIN kamu.
  • Lalu kamu bisa mencari opsi Transaksi Lainnya dan klik pada menu Transfer.
  • Setelah itu pilih saja menu BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor virtual account dari DANA kamu yaitu 3901 dan ikuti dengan nomor HP yang sudah terdaftar pada aplikasi DANA.
  • Langsung saja masukkan nominal yang kamu ingin isikan pada akun DANA.
  • Ikuti panduan selanjutnya untuk menyelesaikan transaksi tersebut.

Minimal Top Up DANA via BCA Mobile

Setiap bank tentu saja menentukan minimal transaksi, begitupun untuk melakukan top up ke DANA. Kamu harus memenuhi minimal top up karena jika kurang dari minimalnya tentu saja kamu tidak akan bisa mengisi saldo DANA.

Untuk minimal saldo yang bisa kamu top up ke DANA dari m-BCA adalah Rp 10.000,-. Nominal tersebut tentu saja cukup kecil, sehingga kamu bisa melakukan top up sesuai kebutuhan.

Cara Mendapat Nomor Virtual Account DANA

Untuk melakukan top up, tentu saja kamu harus menggunakan virtual account DANA. Untuk nomor virtual account masing-masing pengguna berbeda karena tergantung dari nomor HP pengguna itu sendiri. Berikut cara mendapatkannya:

  • Buka aplikasi DANA pada ponsel kamu.
  • Pilih menu Isi Saldo.
  • Pilih Bank BCA.
  • Nantinya akan muncul nomor virtual account DANA kamu.

Jadi, itulah cara top up DANA di BCA Mobile dan beberapa hal penting lainnya yang bisa kamu ketahui. Dengan berbagai informasi tersebut tentu saja akan membantu kamu untuk lebih mudah dalam melakukan top up saldo DANA.

FAQ | Pertanyaan Tentang Cara Top Up DANA di BCA Mobile

Berapa biaya admin top up DANA via BCA Mobile?

Tak perlu khawatir karena tidak ada biaya admin yang diterapkan, atau terbilang gratis.

Bagaimana jika tidak punya rekening BCA?

Tentu saja bisa melaui bank lain karena DANA bekerjasama dengan beberapa bank di Indonesia.

Bagikan:

Iklan